Demi Bebas dari Penjara, Para Tahanan ini Rela Tertular Virus Corona dengan Mencium Masker Bekas Pakai

By Raka, Rabu, 13 Mei 2020 | 16:45 WIB
Para tahanan ini rela terpapar virus corona demi bisa bebas (freepik.com)

Mereka juga diduga menggunakan air panas untuk menciptakan demam palsu.

Demam sendiri merupakan salah satu gejala yang timbul pada pasien virus corona.

Perilaku mengejutkan tersebut terjadi di sebuah fasilitas yang kemudian diisolasi pada 22 April, setelah seorang narapidana diduga terinfeksi Covid-19.

Sheriff Los Angeles County Alex Villanueva berujar, plot itu kemudian berujung kepada 30 kasus penularan, diwartakan Daily Mirror Selasa (12/5/2020).

Baca Juga: Jangan Dilakukan! Menahan Bersin Bisa Berbahaya di Tengah Pandemi Corona, Ini Efeknya dalam Tubuh!

"Sangat menyedihkan ketika melihat ada orang yang secara putus asa mencoba agar dirinya terpapar virus itu," ucap Villanueva dalam konferensi pers.

Villanueva mengatakan, entah kenapa ada keyakinan jika napi itu tertular, maka pihak penjara tak bisa menangani sehingga mereka harus dibebaskan.

"Hal itu tak akan terjadi," tegasnya.

Para tahanan yang dengan sengaja ingin tertular corona

Kabar itu terjadi setelah 5.000 tahanan di Los Angeles Corona dibebaskan untuk mengurangi penyebaran virus.

Tidak ada satu pun dari napi itu yang mengaku mereka sengaja ingin terinfeksi virus corona.

Meski begitu, ada dua yang dibebaskan.

Total, ada sekitar 357 orang narapidana di Los Angeles Corona yang positif tertular Covid-19.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Berharap Terkena Virus Corona, Tahanan Terekam Cium Masker Bekas Pakai