Sempat Alami Pahitnya Dipoligami Pangeran Cendana Saat Masih Belia, Penampilan Artis Cantik ini Saat di Pesta Bikin Pangling

By Marcel Mariana, Selasa, 9 Juni 2020 | 19:15 WIB
Annisa Trihapsari alami poligami dan kini penmampilannya bikin pangling (Tribunnews.com)

Sempat Alami Pahitnya Dipoligami Pangeran Cendana Saat Masih Belia, Penampilan Artis Cantik ini Saat di Pesta Bikin Pangling

Sajiansedap.com - Apakah anda masih mengingat Annisa Trihapsari?

Ya, artis cantik satu ini kerap tampil di layar televisi sebagai bintang sinetron sejak tahun 90-an.

Annisa Trihapsari terkenal karena membintangi sejumlah sinetron dan juga FTV sejak tahun 1994.

Selain jadi bintang sinetron, Annisa Trihapsari juga jadi bintang iklan loh.

Selain itu, perjalanan cinta Annisa Trihapsari juga selalu menjadi sorotan media.

Baca Juga: Bak Telan Pil Pahit 2 Kali Menjanda, Penampilan Ratu Sinetron 90an Ini Sekarang Sukses Bikin Melogo Usai Hengkang dari TV

Pasalnya, perjalanan cinta Annisa Trihapsari tidak berjalan mulus dan kelam.

Bagimana tidak, Annisa Trihapsari yang masih sangat belia, sudah menikah dengan salah satu cucu dari Presiden Soeharto, yang berasal dari keluarga Cendana.

Annisa dinikahi oleh Ari Sigit di usia 16 tahun pada tahun 1992 silam.

Sang artis bahkan rela dimadu dan menjadi istri kedua Ari Sigit.

Pernikahan Ari dan Annisa bahkan digelar sangat tertutup.

Lika-liku perjalanan rumah tangga Annisa

Dari pernikahannya dengan Ari Sigit, Annisa dikaruniai seorang putri, yakni Danvy Sekartaji Indri Haryanti, yang lahir pada tahun 1993 silam.

Kelahiran putri Ari dan Annisa ini bahkan hampir tak terungkap ke publik.

Setelah menjalin biduk rumah tangga hampir empat tahun, Ari dan Annisa memutuskan untuk bercerai.

Baca Juga: Makan di Kedai Soto Pinggir Jalan, Penampilan Selvi Ananda Langsung Jadi Sorotan, Tenteng Tas yang Harganya Bikin Shock!

Baca Juga: Sempat Konsumsi Narkoba, Penampilan Pasutri Gary Iskak dan Richa Novisha Berubah Drastis Setelah Ditipu Sampai Bangkrut

Melansir laman Surya, Rabu (9/10/2019), pernikahan Ari dan Annisa berakhir diduga karena kecemburuan dari Raden Roro Gusti Maya Firanti Noer, istri pertama Ari, karena dipoligami.

Ari dan Annisa akhirnya bercerai pada tahun 1996.

Setelah Annisa bercerai dengan Ari, sang putri diasuh oleh Tutut Soeharto.

Setelah menjanda selama tiga tahun, Annisa kembali membuka hatinya.

Annisa diketahui menjalin asmara dengan rekan artisnya, Adjie Pangestu.

Keduanya bahkan menikah pada tahun 1999 silam.

Pernikahan ini, merupakan pernikahan pertama bagi Adjie.

Baca Juga: Dulu Harus Terima Kenyataan Pahit Lahiran di Penjara Sampai Dituduh Suami Pencuri, Penampilan Artis Lawas Ini Sekarang Bikin Pangling

Dari pernikahannya dengan Adjie, Annisa dikaruniai seorang putra, bernama Muhammad Rafi Akbar Pangestu, yang lahir pada 23 Desember 1999.

Meski terlihat mesra, pernikahan Adjie dan Annisa juga kandas.

Dilansir dari laman Nova, Rabu (9/10/2019), perceraian keduanya santer dikabarkan karena kehadiran orang ketiga dari pihak Annisa.

Annisa dikabarkan dekat dan menjalin kasih dengan Sultan Djorghi.

Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini : 

Adjie dan Annisa kemudian bercerai pada September 2002.

Setelah bercerai dari Adjie dan menjadi janda selama 5 tahun, Annisa menikah dengan Sultan Djorghi pada tahun 2007.

Dari penikahan ketiganya, Annisa dikaruniai seorang putri, yang diberi nama Aquene Aziz Djorghi.

Meski telah bercerai dengan Adjie, Annisa masih menjaga silaturahmi dengan mantan suaminya, demi sang putra.

Baca Juga: Dokter Cantik Ini Harus Terima Kenyataan Pahit Izin Prakteknya Dicabut Karena Dianggap Terlalu Sexy! Potretnya Jadi Sorotan

Kabar Annisa Trihapsari Kini

Kini Annisa dan Sultan hidup bahagia bersama anak mereka.

Meski sudah tidak muncul di layar kaca, tapi Ia masih aktif di media sosial.

Terakhir Ia terlihat kompak dengan keluarganya mengunjungi pesta ulang tahun Thomas Djorghi.

Ada juga Rafi yang merupakan anaknya dengan Adjie.

Ia bersama Sultan dan Aquene bergandengan melihat Thomas yang berbicara dengan Cut Tary yang jadi teman lamanya.

Penampilan Annisa Trihapsari kini

Thomas juga bermaksud memberikan potongan kuenya pada Tary.

Baca Juga: 19 Tahun Makmur Jadi Istri Kedua, Penampilan Nita Thalia & Istri Tua Suaminya Saat Makan Jadi Sorotan! Beda Banget Bak Bumi dan Langit!

Annisa nampak sederhana menggunakan dress panjang putih dengan kerudung warna biru.

Sedangkan Sultan menggunakan baju serba hitam yang sama dengan Rafi dan Aquene.

Wajahnya pun nampak tidak berubah sama sekali dan tetap awet muda.

Baca Juga: Sehari-hari Cuma Jualan Ayam Goreng Di Solo, Penampilan Ibunda Selvi Ananda ini Sukses Bikin Pangling

Artikel ini telah tayang di Tribunnewsmaker.com dengan judul Kisah Cinta Annisa Trihapsari, Menikah Saat 16 Tahun dan 2 Kali Cerai, Postingan Terbaru Mengejutkan