Kisahnya Viral, Pemuda 24 Tahun ini Akhirnya Bongkar Alasannya Pilih Nikahi Nenek Tua, Singgung Soal Sakit Hati

By Virny Apriliyanty, Rabu, 10 Juni 2020 | 10:45 WIB
Kisahnya Viral, Pemuda 24 Tahun ini Akhirnya Bongkar Alasannya Pilih Nikahi Nenek Tua, Singgung Soal Sakit Hati (Tribunnews.com)

Alasan Ardi Nikahi Mbah Gambreng

Seakan tidak mempedulikan usia yang terpaut jauh, si pria kelahiran 1996 sementara pasangan perempuannya 1959, kedua pasangan ini terlihat mesra ketika dikunjungi di kediamannya Selasa (9/6/2020).

Sri Suyatmi, atau yang biasa Mbah Gambreng, terlihat mesra dan selalu menggandeng tangan suaminya, Ardi.

Sebelum keduanya bertemu hingga memutuskan untuk menikah, terdapat latar belakang percintaan dari masing-masing.

Ardi dan Mbah Gambreng

Baca Juga: Baru Kenal Seumur Jagung Langsung Nikah, Reino Barack Keceplosan Sebut Sudah 1,5 Tahun Pacaran dengan Syahrini

Baca Juga: Misteri Nikah Siri Umi Pipik Mulai Terbongkar! Terlalu Makan Hati Kini Sang Mertua Beberkan Borok Sunu Matta Band: 'Saya Takut Makin Hancur'

Ardi, pemuda yang baru menginjak 24 tahun, saat diwawancarai menceritakan kisah cinta yang sebelumnya kandas bersama pasangan terdahulunya.

"Sekitar setahun belakangan atau sebelum mengenal istri saya, ya sebenarnya saya menjalin asmara dengan seorang wanita hingga berpacaran kurang lebih 3 tahun.

Namun ditengah perjalanan cinta, wanita yang saya cintai itu justru mengkhianati dan memilih menikah dengan orang lain," ujarnya tersipu malu menatap Mbah Gambreng.