Maia Estianty Marah Saat Dibohongi Rekan Duetnya
Melansir dari Nova.id dari pemberitaan yang ditayangkan 4 Maret 2011, Maia mengaku sempat marah saat Mulan berbohong kepadanya.
"Dulu saya marah sekali. Mulan pernah saya tanya, apakah nikah siri dengan Dhani. Dia bilang tidak," beber Maia Estianty.
Namun sebaik-baiknya orang berbohong, kebenaran akhirnya terungkap.
Maia akhirnya mengetahui jika Mulan memang benar-benar sudah menikah dengan Ahmad Dhani di belakangnya.
"Tapi, sepandai-pandainya menutupi bangkai, baunya akan tercium juga," ucap Maia.
Setelahnya, Mulan Jameela dikabarkan sempat hamil.
Namun Maia yang yang ditanya perihal hal tersebut mengaku sudah tak kaget.