Resep Tumis Pepaya Muda Bakso Enak Ini Cocok Jadi Menu Santap Malam Anti Repot

By Dwi, Rabu, 8 Juli 2020 | 17:00 WIB
Resep Tumis Pepaya Muda Bakso yang Sederhana Ini Pas Untuk Menu Pelengkap Makan Malam (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Tumis Pepaya Muda Bakso pasti langsung jadi santap malam favorit keluarga.

Selain rasanya yang sudah pasti enak, Resep Tumis Pepaya Muda Bakso juga praktis dibuat.

Sehingga Resep Tumis Pepaya Muda Bakso cocok jadi santap malam kilat dan anti repot.

Baca Juga: Resep Soun Goreng Bakso Enak, Menu Sarapan Praktis yang Bikin Keluarga Semangat Di Pagi Hari

Waktu: 20 Menit

Sajian: 6 Porsi

Bahan:300 gram pepaya muda, dipotong korek api8 butir bakso, diiris6 butir bawang merah diiris halus3 siung bawang putih, diiris halus2 cm lengkuas, dimemarkan2 lembar daun salam3 buah cabai merah keriting diiris miring1 buah tomat, dipotong-potong1 1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir100 ml air1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Tumis Pepaya Muda Bakso:

1. Tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, dan daun salam sampai harum.

2.Masukkan pepaya muda, bakso, cabai, dan tomat. Aduk sampai setengah layu.

3. Tambahkan garam, merica, dan gula. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang dan meresap.

-----

Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone Sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid Saji dengan klik di sini

Baca Juga: Resep Tahu Bakso Walik Enak Dan Krispi Ini Rasanya Memang Juara Banget

Baca Juga: Resep Pai Goreng Bakso Enak Ini Bikin Kumpul Keluarga Jadi Lebih Meriah

Baca Juga: Sering Makan Bakso dan Mi Instan, Wanita Ini Syok Saat Temukan Hal Mengerikan Ini dalam Tubuhnya

Baca Juga: Enggak Pakai Boraks! Begini Cara Membuat Bakso Ikan Tetap Bisa Kenyal hanya dengan 5 Langkah Mudah

Baca Juga: Harus Tahan Jijik, Pedagang Bakso Cuanki Ini Tertangkap Kamera Ludahi Makanan Pembeli, 'Mungkin itu Pelarisnya'