Resep #KemilauKulinerIndonesia: Resep Dadar Gulung Unti Pisang, Panganan Nikmat yang Pas Untuk Teman Ngeteh

By Dwi, Selasa, 7 Juli 2020 | 13:00 WIB
Resep Dadar Gulung Unti Pisang Bisa Kita Andalkan Untuk Camilan Saat Akhir Pekan (Sajian Sedap)

 

SajianSedap.com - Resep Dadar Gulung Unti Pisang salah satu panganan khas Indonesia yang disajikan dengan isian yang nikmat banget.

Resep #KemilauKulinerIndonesia ini biasanya tersaji dengan kulit yang berwarna hijau, namun dengan isian yang berbeda-beda.

Kali ini, kita membuat isiannya dengan tambahan pisang uli, sehingga membuat rasanya jadi semakin nikmat saat disantap.

Kue tradisional satu ini juga bisa kita andalkan untuk kudapan saat minum teh ataupun kopi.

Kudapan ini juga tidak hanya cocok disajikan saat siang hari.

Untuk camilan saat malam hari, Resep Dadar Gulung Unti Pisang ini juga tetap nikmat disantap.

Baca Juga: Tips Membuat Kue Dadar Jadi Lebih Cantik Dan Menarik, Kita Pasti Dipuji Seisi Rumah

Waktu: 45 Menit

Sajian: 28 Buah

Bahan:35 ml air daun suji (dari 10 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan,diblender)1 sendok teh margarin, dilelehkan400 ml santan dari 1/4 butir kelapa150 tepung terigu protein sedang1 sendok teh tepung sagu1/4 sendok teh garam1 butir telur