Jika diminum sendirian, kopi memang punya manfaat yang cukup baik untuk tubuh jika dikonsumsi dalam jumlah yang tepat.
Begitu juga dengan air lemon.
Karena itu, paduan dua minuman ini diyakini punya manfaat tambahan.
Healthline menulis takaran standar kopi sebanyak 240 ml dan air dari 1 buah lemon.
Namun ternyata klaim manfaat kopi dan lemon tidak dapat dibuktikan secara ilmiah.
1. Klaim membakar lemak
Healthline membantah manfaat kopi dan lemon untuk membakar lemak.
Menurut laman itu, pembakaran karbohidrat dan lemak disebabkan oleh kafein dalam kopi, bukan karena air lemon.