Miris! Bocah 4 Tahun Harus Masuk Rumah Sakit dan 7 Kali Transfusi Darah Karena Makan Mentimun di Kulkas, Kok Bisa?

By Marcel Mariana, Minggu, 5 Juli 2020 | 11:45 WIB
Akibat makan mentimun di kulkas bocah 4 tahun ini harus 7 kali transfusi darah (Tribun Travel - Tribunnews.com)

Miris! Bocah 4 Tahun Harus Masuk Rumah Sakit dan 7 Kali Transfusi Darah Karena Makan Mentimun di Kulkas, Kok Bisa?

Sajiansedap.com - Anda pasti sudah tidak asing dengan mentimun.

Di Indonesia, mentimun sering sekali dijadikan hiasan hidangan makanan atau sebagai pelengkap untuk cuci mulut setelah makan.

Meskipun tidak memiliki rasa yang signifikan, mentimun tentunya akan terasa menyegarkan jika dikonsumsi di musim panas.

Baca Juga: Resep Sari Mentimun Jeruk Lemon Enak, Jus Kombinasi yang Menyegarkan

Hal tersebut dikarenakan kandungan air yang dimiliki mentimun sangat banyak.

Seperti yang kita tahu, mentimun punya banyak khasiat untuk kesehatan.

Namun, mengonsumsinya juga perlu hati-hati.

Kisah bocah yang masuk rumah sakit setelah mengonsumsi mentimun ini, bisa kita ambil pelajarannya.

Berakhir di RS Setelah Konsumsi Potongan Timun dari Kulkas

Melansir Tomson Health melalui Toutiao (25/7/19), bocah 4 tahun asal Xiamen, Tiongkok ini menerima tranfusi darah sebanyak 7 kali karena kondisinya.

Awalnya dokter mencurigai penyebabnya adalah penyakit serius, namun dia menyimpulkan bahwa penyebab sebenarnya adalah setengah mentimun yang dimakannya.

Rupanya, dia menyimpan setengah mentimun yang disimpan di lemari es, dan kemungkinan terinfeksi oleh jamur mematikan listeria.

Baca Juga: Lebih Mujarab Dari Obat Kulit, Rutin Minum Campuran Apel dan Mentimun Ini dan Rasakan Hal Menakjubkan!

Baca Juga: Sering Dikonsumsi Setiap Hari, Deretan Makanan Ini Ternyata jadi Penyebab Utama Keputihan pada Wanita!

Keracunan listeria bisa menyebabkan demam tinggi yang menyebabkan sakit kepala muntah dan gejala lainnya.

Hal ini bisa menyebabkan konsekuensi parah dan berbahaya seperti sepsis dan meningitis.

Bakteri ini bisa menyebabkan keracunan makanan di musim panas jauh lebih banyak daripada listeria.

Dan banyak pembunuh tak kasat mata yang bersembunyi di meja Anda.

Lemari es juga merupakan tempat terbaik untuk membiakkan bakteri, apalagi Anda menyimpan buah yang sudah terkupas kulitnya di dalam lemari es.

Itu tentu akan sangat membahayakan, banyak bakteri yang bisa bertahan pada suhu lemari es.

Sederhananya, mulai bakteri ringan yang menyebabkan diare, sakit perut, hingga menyebabkan infeksi usus seperti termifilik, e coli dll.

Baca Juga: Resep Sari Mentimun Jeruk Lemon Enak, Jus Kombinasi yang Menyegarkan

Cara Mencegah Bakteri 'Meracuni' Makanan di Kulkas

Dianjurkan bagi Anda untuk tidak menyimpan potongan buah terlalu lama di dalam lemari es, dan hanya dianjurkan hanya 12 hingga 24 jam.

Namun, jika terpaksa untuk menyimpannya di lemari es, Anda sebaiknya membungkusnya dengan plastik khusus untuk menyimpan buah, dan pastikan kebersihannya.

Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini : 

Meskipun, pada dasarnya tidak dianjurkan untuk menyimpannya dengan pembungkus plastik sembarangan.

Bungkus dengan plastik bening yang biasanya untuk membungkus buah dengat erat dan pastikan untuk memeriksa suhu pendingin lemari jaga suhunya di bawah 4 derajat celcius.

Baca Juga: Cuma Rendam Mentimun di Dalam Air Selama 12 Jam, Ternyata Bisa Hilangkan Hal Mengerikan Ini Dalam Tubuh! Wajib Dicoba

Untuk makanan dalam lapisan cold storage, waktu penyimpanan tidak boleh terlalu lama, jika disimpan terlalu lama bisa membeku.

Kulkas Anda juga harus sering dibersihkan, makanan yang telah memburuk di dalam kulkas sebaiknya dibuang dan dibersihkan.

Baca Juga: Resep Jus Seledri Nanas Mentimun Enak, Minuman Sehat Dengan Kesegaran yang Maksimal

Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini