Tumpahan air, minyak, tepung, atau cipratan berbagai masakan bukan tidak mungkin ada di lantai dapur.
Meski kita sudah membersihkannya, pasti masih terasa licin.
Soalnya semua jenis tumpahan ini tidak akan terserap oleh lantai.
Apalagi cairan yang bentuknya padat seperti minyak atau saus, pasti tidak akan langsung bersih dalam satu kali lap.
Belum lagi beragam debu dan kotoran yang menempel pada kaki.
Hal inilah yang membuat lantai jadi terasa licin meski sudah dibersihkan.