Coba Taruh Baking Soda di Dalam Kulkas dan Diamkan Semalaman, Jangan Kaget Saat Melihat Perubahan yang Terjadi Kemudian

By Marcel Mariana, Kamis, 13 Agustus 2020 | 19:45 WIB
Baking soda jika ditaruh di kulkas semalam makan hasilnya bikin kaget di pagi hari (Tribun Batam - Tribunnews.com)

Efek Buruk Baking Soda untuk Perawatan Wajah

Jika Anda masih suka menggunakan baking soda untuk perawatan wajah baiknya Anda berhati-hati.

Sebab menggunakan baking soda ke wajah malah bisa memberikan efek buruk.

Tentu Anda tak mau kan jika wajah Anda malah rusak?

Dilansir dari zo-skinhealth.co.uk, inilah penjelasan mengenai mitos baking soda bisa hilangkan bekas jerawat. Benarkah?

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Mencampur Air Hangat dengan Baking Soda, Ternyata Bisa Bantu Kita Irit Uang Untuk Berobat ke Dokter Gigi, Mencengangkan Banget!

Bahan baking soda atau soda kue kerap ditemukan pada berbagai resep skincare DIY yang bisa ditemukan di internet.

Normalnya, baking soda atau soda kue digunakan untuk membuat kue atau memasak.

Namun, baking soda juga dipercaya memiliki sejumlah manfaat untuk kulit dan aman digunakan pada kulit.

Misalnya, mengeksfoliasi wajah disebut dapat menghilangkan bekas jerawat, meredakan kulit yang terbakar sinar matahari, hingga meredakan kulit yang meradang atau gatal.

Baking soda juga disebut-sebut dapat mengeksfoliasi kulit dengan lembut dan mengurangi komedo. Benarkah?