SajianSedap.com - Ashanty dikenal sebagai artis dengan sifat bak malaikat.
Tidak hanya kepada anak-anak sambungnya, tapi juga kepada ART di rumah.
Sifat aslinya pun terungkap saat sang ART tak sengaja menumpahkan sirup.
Penyanyi Ashanty menjadi salah satu selebriti yang kerap tampil dengan fashion item mewah.
Salah satu fashion item yang disukai Ashanty adalah tas, seperti pada umumnya perempuan.
Namun, baru-baru ini diketahui Ashanty pernah ngamuk saat tas Hermes miliknya yang harganya sangat mahal ketumpahan sirup oleh Asisten Rumah Tangga (ART).
Hal ini diketahui saat Suteng, pengasuh Arsy Hermansyah membocorkan fakta lain dari Ashanty.
Sebab, ia membeberkan perlakuan Ashanty kepada asisten rumah tangga (ART) yang telah menumpahkan sirup ke tas Hermes.
Baca Juga: Bak Jilat Ludah Sendiri Usai Adu Sindiran, Kini Yuni Shara Kepergok Beri Hadiah Untuk Ashanty
Sifat asli Ashanty
Hal itu terekam dalam vlog di kanal YouTube The Hermansyah yang diunggah pada Jumat (4/9/2020).
Kira-kira apakah si ART akan dipecat?
Awalnya Ashanty mendapat pertanyaan mengenai bagaimana sikapnya saat karyawan membuat kesalahan.
"Jikalau di antara mereka ada yang tidak sengaja menghilangkan barang-barang bunda, apakah akan diberhentikan atau dikasih kesempatan?" ucap Ashanty membacakan pertanyaan.
Istri Anang Hermansyah itu mengaku dirinya jarang memecat karyawan.
"Aku tuh orang yang paling jarang memberhentikan orang sebenarnya,"
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
"Misalnya barang hilang, apalagi harganya luar biasa yang kita belinya susah-susah, itu yang kadang marah banget,"
"Cuma ya gimana, mau dikasih sanksi, gaji mereka aja kasihan untuk bayar barang-barang itu," ungkap Ashanty.
Jadi aku selalu bilang sama mereka kalau udah marah 'Tolong hati-hati harganya soalnya ini (mahal)'," sambungnya.
Pada momen itulah Suteng membeberkan momen saat tas branded Ashanty terkena sirup.
Terlebih, tas branded tersebut berwarna putih.
"Bunda melupakan sesuatu. Dulu Bunda pernah cerita punya mbak (ART) lagi hamil Arsy,"
Baru-barunya, ada mbak numpahin sirup ke tas bunda, Hermes warna putih kan? Bunda nggak mecat," beber Suteng.
"Tapi ngamuk hahaha," sahut Ashanty.
"Ya iyalah, tahu kan hermes kan," kata Suteng.
Diakui Ashanty kemarahan dirinya tak akan berlangsung lama atau berlarut-larut.
"Tapi aku bukan tipe orang yang berhari-hari mempermasalahkan itu,"
"Kayak wah terus-terusan itu enggak, ya hari itu aja tapi ya udah," terang Ashanty.
Tante Millen Cyrus itu memilih fokus untuk menjaga barang yang menurutnya berarti daripada bergantung penuh pada orang lain.
Hal itu ia lakukan untuk menghindari masalah yang justru membuatnya kecewa.
"Karena aku tahu aku nggak bisa mengharapkan mereka untuk hati-hati misalnya,"
"Daripada aku marah jadi tambah gila, jadi aku jaga banget," jelas Ashanty.
"Aku pegang sendiri kalau yang aku tahu ini jangan dipegang orang,"
"Kalau kakak (Aurel) kan semua dikasihin gitu, nah nanti pusing sendiri kalau hilang,"
"Kalau aku enggak, kalau aku tahu ini berarti banget ya aku mending nggak bawa atau aku pegang sendiri,"
"Aku takut kayak gitu-gitu terus akhirnya kan harus jadi masalah," pungkas Ashanty.