Jika tubuh mengonsumsi serat secara rutin, bahkan tingkat gula darah pada penderita diabetes tipe 2 dapat turun.
Zat pati resisten pun memiliki fungsi serupa. Sifat zat ini tidak dapat dicerna manusia membuat konsumsi talas tak akan menyebabkan gula darah meroket.
Jadi Anda bisa menjadikan talas alternatif camilan sehat.
6. Baik untuk pencernaan
Padatnya kandungan serat dan zat pati resisten dalam talas memiliki manfaat baik untuk pencernaan. Serat dan zat pati nantinya akan menjadi makanan untuk bakteri baik dalam organ pencernaan.
Setelah bakteri baik mengonsumsinya, serat dan zat pati resisten terfermentasi dan menghasilkan asam lemak yang dapat menyehatkan organ pencernaan. (*)
Artikel ini telah tayang di pos-kupang.com dengan judul Manfaat Makan Talas, Cegah Kanker Sampai Turunkan Risiko Penyakit Jantung.