Nespresso Luncurkan Rangkaian Terbaru Master Origins Aged Sumatra, Kopi Nikmat yang Butuhkan Penyimpanan Selama 3 Tahun!
SajianSedap.com - Penikmat kopi pastinya sudah tidak asing dengan produk Nespresso.
Kita bisa membuat kopi ala kafe di rumah dengan Nespresso.
Cuma sekali pencet, kita bisa menikmati kopi yang nikmat.
Nah, sekarang Nespresso diketahui memberikan pengalaman menikmati kopi dengan craftmanship yang secara khusus dibuat untuk rangkaian terbaru di Nespresso Master Origins.
Baca Juga: Sambut Akhir Tahun, Nespresso Keluarkan Varian Limited Edition Festive Nordic Collection
Melengkapi rangkaian Nespresso Master Origins, Nespresso meluncurkan seri limted edition yaitu Master Origins Aged Sumatra.
Kopi ini memiliki keunikan tersendiri karena memiliki proses panjang untuk membuatnya.
Penasaran?
Simak yuk penjelasannya berikut ini.
Bekerja Sama dengan Petani Lokal
Terinspirasi dari keahlian artisan kopi terbaik dunia, rangkaian Master Origins menawarkan kita untuk merasakan pengalaman mencicip beragam rasa dan keunikan kopi legendaris dari seluruh dunia.
Memanfaatkan pengetahuan dan keahlian petani lokal di setiap daerah, kopi di rangkaian Nespresso Master Origins diproduksi dengan sangat cermat untuk menghasikan rasa yang sempurna di setiap cangkir kopi Nespresso.
Rasa dan aromatik yang khas tak hanya berkaitan dengan asal daerah kopi, tetapi juga berasal dari proses pembuatan kopi yang secara khusus diolah oleh komunitas petani lokal.
Nespresso bekerja sama dengan para petani lokal untuk menghasikan sumber kopi yang khas untuk dapat dinikmati oleh penikmat kopi dari rumsh masing-masing.
Baca Juga: Siapapun Bisa Jadi Barista Sendiri Di Rumah dengan Nespresso!
Rangkaian Limited Edition Master Origin Aged Sumatra Wet-Hulled Aged Arabica
Sebagai salah satu daerah di dunia yang terkenal dengan produksi kopinya, Pulau Sumatra di Indonesia dikenal dengan kualitas biji kopi yang menghasikan rasa kopi dengan rasa yang unik dengan kombinasi body, depth dan flavour yang dominan.
Diambil dari dataran tinggi Pegunungan Gayo, Provinsi Aceh, Pulau Sumatra, sekelompok petani lokal menggunakan keteramplan mereka untuk mengolah biji kopi dengan proses giling basah.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Proses ini terdiri dari mengeluarkan ceri biji kopi dan parchment ketika biji kopi masih dalam keadaan basah.
Hal itu bertujuan untuk membiarkan udara masuk dan memudahkan proses pengeringan.
Selanjutnya, selama 3 tahun ke depan, biji yang disimpan dibiarkan lembab dan kering dengan proses alami.
Biji kopi akan dikemas dengan sangat hati-hati oleh para pengrajin kopi untuk memastikan proses penuaan berlangsung dengan baik.
Penggabungan metode giling basah Indonesia dengan penuaan yang cermat selama beberapa tahun mengembangkan profil kopi yang khas dan unik.
Kita disuguhkan dengan kopi dengan rasa spicy woof dengan tekstur yang lembut.
Perpaduan kompleks antara cokelat dan karamel juga dapat dirasakan di kopi ini.
Baca Juga: Coba Sebar Ampas Kopi di Atas Tanah Tanaman Mulai Sekarang, Lihat Hasilnya yang Tak Diduga-duga!
Baca Juga: Coba Minum Kopi dengan Segelas Air Lemon, Jangan Kaget Kalau Tubuh Rasakan Hal Luar Biasa Ini