Coba Tambahkan Irisan Jeruk Nipis Saat Merebus Telur, Hasilnya Saat Matang Bikin Terheran-Heran
Sajiansedap.com - Selama ini, kita sering mendengar beberapa tips merebus telur supaya lebih enak.
Misalnya, merebus telur dengan air sudah mendidih membuat telur matang lebih cepat.
Namun tips merebus telur satu ini masih banyak yang tidak tahu.
Tips merebus telur tersebut adalah mencelupkan irisan jeruk nipis saat telur direbus.
Tips ini sudah jadi trik sehari-hari chef ternama untuk membuat telur rebus semakin baik.
Lalu, apa yang terjadi jika memasukan irisan jeruk nipis terhadap telur rebus?
Berikut pembahasannya.
Waktu Merebus Telur
Sebelum membahas hasil dari memasukan irisan jeruk nipis terhadap telur rebus, mari kita mengetahui durasi ideal merebus telur.
Kuning telur akan menjadi lebih keras setelah direbus kurang lebih 6 menit.Untuk menghilangkan bakteri yang menempel pada telur tambahkan 2 sampai 4 menit agar bakteri benar-benar hilang.
Baca Juga: Waspada! Kentang dengan Ciri-ciri Ini Dilarang Keras Dikonsumsi, Bisa Sampai Sebabkan Kelumpuhan
Baca Juga: Lebih Ampuh dari Sabun, Bersihkan Kompor dengan Bahan Dapur Ini Rontokkan Minyak dan Kerak Sekali UsapNamun jika Anda terlalu lama merebus telur juga bukan cara yang benar.Sebab kandungan nutrisi dan mineral pada telur akan berkurang.Efek buruk lainnya jika merebus telur terlalu lama maka akan mengalami degenerasi protein yang justru berdampak pada kesehatan.
Cara cegah telur retakJika sudah memasukkan telur pada air dingin tetapi masih saja retak, coba beri udara dengan menggunakan jarum.Atau juga bisa gunakan irisan jeruk nipis agar kulit telur tak retak dan miliki tampilan yang indah saat dikupas.Caranya cukup mudah, hanya perlu tambahkan irisan jeruk secara bersamaan saat air mulai dipanaskan.
Nah sudah tahu kan rahasianya?
Yuk mulai coba merebus telur dengan trik di atas di rumah.
Artikel ini telah tayang di Intisari dengan judul: Perhatikan! Rupanya Selama Ini Banyak yang Merebus Telur Dengan Cara yang Salah, Hati-hati Bakteri Bisa Masih Ada Di Telur!