Tips Mudah Membuat Jasuke Pakai Rice Cooker, Hasilnya Pasti Enak Seperti Buatan Pedagang!

By Rafida Ulfa, Sabtu, 24 Oktober 2020 | 08:30 WIB
Cara membuat sendiri Jasuke pakai rice cooker (via grid.id)

Angkat jagung setelah empuk, letakkan pada wadah yang telah disediakan;

Setelah itu, tambahkan susu kental manis dan taburan keju parut sesuai selera.

Selain jasuke, ini makanan lain yang bisa dimasak dengan rice cooker:

Spaghetti Bolognaise

Memasak spaghetti bolognaise ternyata enggak selalu harus menggunakan kompor, kok!

Kita juga bisa memasak menu ini di rice cooker dan caranya mudah banget.

Baca Juga: Ternyata ini Bedanya Masak Nasi dengan Air Mendidih dan Air Biasa, Mana yang Lebih Baik?

Pertama-tama, siapkan bahan-bahan seperti 1/2 bungkus bumbu bolognaise instan, 100 gr spaghetti, 20 gr daging cincang, 1/4 siung bawang bombay, garam secukupnya, minyak goreng, keju parmesan, dan air untuk merebus pasta.

Lalu mulailah dengan merebus spaghetti sampai matang di rice cooker sebelum diangkat, dan bilas spaghetti dengan air dingin agar teksturnya jadi lebih kenyal.

Setelah membersihkan pan rice cooker, masukkan minyak ke dalamnya dan panaskan di dalam rice cooker, dan dilanjutkan dengan memasukkan bawang bombay dan daging cincang untuk ditumis sampai harum.

Baca Juga: Pemula Wajib Coba! Cara Masak Nasi Kuning dengan Rice Cooker, Rasa dan Harumnya Seperti Dibuat dengan Dandang

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.