SajianSedap.com - Salah satu penyakit anak yang membuat orangtua khawatir adalah demam.
Terutama menjelang musim hujan, pasti ada saja sejumlah penyakit yang bisa menyerang tubuh.
Namun, seringkali kita justru adakalanya tidak sempat membeli obat demam.
Mulai dari hujan lebat atau jalanan banjir.
Sehingga kita tidak sempat membeli obat-obatan di toko terdekat.
Namun, ada juga cara menurunkan demam anak yang alami.
Nah, ada baiknya Anda mencoba cara alami ini.
Tentu saja karena lebih minim risiko, apalagi untuk anak.
Salah satu cara alami menurunkan demam adalah dengan memanfaatkan kentang dan kaus kaki.
Baca Juga: Resep Bakwan Kentang Enak, Kudapan yang Anti Repot Membuatnya
Kentang dan kaus kaki
Demam adalah reaksi tubuh saat memerangi infeksi selama flu atau dingin.
Cara ini tidak hanya dapat menurunkan demam, namun juga meredakan flu.
Jika orang mengalami radang, suhu tinggi bisa berbahaya karena berisiko merusak sel-sel otak.
Oleh sebab itu, Anda cukup menggunakan kentang untuk menurunkan suhu tubuh.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Caranya sangat mudah, parut beberapa buah kentang, tak perlu kupas kulitnya lebih dulu.
Namun sebelumnya pastikan kentang bersih dengan mencucinya.
Tunggulah beberapa saat hingga suhu tubuh menurun.
Imbangi dengan memberi minum banyak air agar tubuh tidak dehidrasi.
Baca Juga: Resep Kering Kentang Kari Pedas Enak Ini Mantap Untuk Lengkapi Makan Malam
Jus lemon maupun jeruk juga baik untuk dikonsumsi karena banyak mengandung vitamin C.
Melansir dari laman steptohealth.com, kentang ternyata memang ampuh untuk menurunkan suhu tubuh yang tinggi saat demam.
Kentang bersifat anti inflamasi dan mengandung enzim alami yang dapat meredakan nyeri dan demam.
Selain memasukkannya ke dalam kaus kaki, juga bisa menaruhnya di dalam air dingin lalu ditempelkan ke dahi selama 10 hingga 15 menit.
Sembari menggunakan kentang, Moms bisa melakukan hal lain yang bisa membantu panas tubuh Si Kecil cepat keluar, yaitu dengan memakaikan pakaian longgar.
Pakaian yang longgar tidak akan menahan panas tubuh dan akan membantu menurunkan suhu tubuh.
Namun, jika Si Kecil merasa kedinginan dan mulai menggigil, hangatkan dengan selimut. (Rio Batubara/Tribun Batam)