Beredar Kabar Kanker Serviks Bisa Disebabkan Karena Minum Air Es saat Menstruasi, Dokter Beberkan Fakta Sebenarnya

By Ulfa, Rabu, 4 November 2020 | 05:45 WIB
Dokter ungkap fakta mengenai minum air es saat menstruasi sebabkan kanker serviks (Kolase tribunnews dan Kompas.com)

Beredar Kabar Kanker Serviks Bisa Disebabkan Karena Minum Air Es saat Menstruasi, Dokter Beberkan Fakta Sebenarnya

SajianSedap.com - Kanker serviks merupakan momok menakutkan bagi banyak wanita.

Apabila tidak dideteksi segera, penyakit ini bisa menghilangkan nyawa kita.

Namun, ternyata ada beberapa kabar yang beredar yang membuat wanita menjadi khawatir.

Salah satunya adalah tentang meminum air es saat menstruasi bisa sebabkan penyakit mematikan ini.

Menstruasi yang dialami wanita setiap bulannya buat tubuh akan mengalami perubahan hormon estrogen dan progesteron.

Baca Juga: Kanker Serviks Renggut Nyawa Julia Perez, Siapa Sangka Makanan Laut Ini Bisa Jadi Penyebab Utamanya

Baca Juga: Divonis Dokter Idap Kanker Serviks, Titiek Puspa Justru Sembuh Total Setelah Pantang Makan Buah Ini Seumur Hidup

Sebagian akan mengalami beberapa keluhan, seperti tubuh lelah, perut nyeri, lemas, sakit kepala, dan sejenisnya.

Karena hal itu, wanita biasanya akan lebih menjaga dalam mengonsumsi makanan dan minuman selama masa menstruasi.

Salah satu minuman yang disebut-sebut dapat memperparah keadaan saat menstruasi adalah minuman dingin atau air es.