Nikah Baru Seumur Jagung, Syahrini Bongkar Momen Dirinya Dimarahi Reino Barack dengan Nada Tinggi, 'Itu Tadi Marah?'
SajianSedap.com - Waalu sudah dua tahun beralalu, publik masih saja dibuat penasaran dengan rumah tangga Syahrini.
Makanya, tiap kali muncul ke media, Syahrini pasti akan dapat pertanyaan soal hubungannya dengan Reino Barack.
Seperti diketahui, pernikahan Syahrini dan Reino Barack di Masjid Tokyo Camii, Jepang pada 27 Februari 2019 lalu.
Keduanya kini sedang menanti datangnya momongan dan tampak makin bahagia dari hari ke hari.
Bahkan, Syahrini mengaku berat badannya naik hingga pipinya jadi chubby banget, lo.
Namun, penyanyi cantik ini justru mengaku kalau dirinya pernah dimarahi Reino Barack dengan nada tinggi.
Kok bisa, ya?
Syahrini Ceritakan Rumah Tangganya
Kamis (5/11/2020) lalu, Syahrini sempat bertemu beberapa waratawan dan melakukan wawancara singkat.
Dikutip dari Youtube Cumicumi.com, Syahrini blak-blakan soal kondisi rumah tangganya kini.
Menurutnya, Ia sangat bahagia menjalani kehidupan sebagai istri Reino Barack.
Apalagi, suaminya termasuk sosok yang sangat manja sehingga Ia memilih untuk mundur dulu dari dunia hiburan sementara waktu ini.
Syahrini juga berusaha selalu mengalah dan menempatkan dirinya pada posisi istri yang melayani suami.
"Pokoknya hari-harinya diniatin ibadah karena Allah. Gitu terus setiap hari mendidik hatiku setiap hari. "Yaudah deh Ya Allah, misalkan lagi terlalu manja, lalu suami kurang bisa. Oh iya nggak bisa ini ya, aku pokoknya harus turn down, semua karena Allah.", tuturnya.
Hasilnya, selama 2 tahun menikah, Syahrini dan Reino Barack hampir tak pernah bertengkar, lo.
"Yaudah gitu jadi nggak ada berantem, nggak ada apa,", katanya.
Namun, ada satu momen Reino Barack bicara pada dirinya dengan nada tinggi.
Tapi, Syahrini langsung menimpali sehingga suasana tak jadi memanas.
"Sayang itu tadi marah? 'Bukan sayang, nadaku tinggi ya?'. Oh kirain aku dimarahin (dengan gestur manja)", cerita Syahrini.
Hasilnya, keduanya pun tak jadi bertengkar.
"Kan kadang dipikir gitu (nadanya tinggi), 'Kok kayaknya tadi (menirukan Reino ngomel)'. Sayang itu tadi marah? 'Bukan sayang, aku nggak marah'. Oh oke, bercanda lagi. Jadi gitu aja dijaga-jaga mood-mood kecil", ceritanya.
Syahrini pun mengaku kalau rumah tangannya selama 2 tahun ini justru terasa seperti lapangan bermain.
"Berumah tangga jadi kayak bermain, di rumah jadi kayak lapangan bermain. Cuma aku jarang posting aja," ujarnya sambil tertawa.
Syahrini Sesali Hal Ini Usai Nikahi Reino Barack
Resmi menjadi pasangan suami -istri sejak Februari 2019 lalu, Syahrini malah mengaku menyesal.
Bukan menyesali soal pahit getir berumah tangga.
Syahrini justru menyesali kenapa dirinya baru menikah ketika usianya sudah menginjak 36 tahun.
"Ternyata menyenangkan sekali menjadi seorang istri itu ya kenapa nggak dari dulu..," tukas Syahrini dikutip Nakita.id dari unggahan kanal YouTube 'Intens Investigasi' (9/10/19).
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Penyesalan tersebut, diungkap Syahrini karena ia begitu antusias dengan kehidupan berumah tangga.
"Seneng karena ada yang diurus, seperti ada yang me... seperti ada kegiatan yang tidak pernah dilakukan sebelumnya.
"Itu jadi harus bangun lebih dulu harus siap lebih dulu apa-apa menyiapkan keperluan suami habis boxing biasanya langsung ngantor meeting maraton," tandas Syahrini.
Sebagai seorang istri, Syahrini tampak mengabdikan diri sepenuhnya pada Reino Barack.
"Seneng nemenin terus beliau berkegiatan, kadang-kadang aku menemani beliau dalam bekerja gitu ya.
"Sometimes ada meeting sama Jepang atau apa aku nemenin, tergantung waktunya aku juga ya saling support," tukas Syahrini.
Nampaknya Syahrini sangat menikmati perannya sebagai seorang istri ya.
Kita doakan saja ya rumah tangga Syahrini dan Reino Barack selalu harmonis.