Melansir Harvard Health Publishing, mencegah penyakit asam lambung kumat bisa dilakukan dengan menjaga asupan dan gaya hidup sehat.
Misalkan, mengganti obat jenis tertentu yang umumnya tidak ramah pemilik gangguan lambung.
Bisa juga dengan menghindari makanan atau minuman tertentu yang terlalu asam, pedas, atau berlemak.
Anda yang punya penyakit asam lambung seperti maag dan GERD, tapi sesekali ingin minum kopi bisa menyeruput minuman nikmat ini, asalkan tahu caranya.
Melansir Verywell Health, berikut tips minum kopi untuk penderita gangguan lambung.
1. Biji kopi berkadar asam rendah
Sejumlah varietas kopi memiliki kadar asam lebih rendah ketimbang yang lain.
Terutama kopi jenis arabika, yang ditanam di ketinggian dataran tinggi.
Selain varietas, kadar asam dan kafein dalam kopi juga dipengaruhi fermentasi, pemanggangan, sampai teknik menyeduh.