"Yang jangan bikin mau gue dong, gue kesannya kayak ibu lo loh ****, bikin orang emosi," ujar Jennifer keras.
Dengan masih tertawa-tawa, Ajun menyebut saat ini hanya membahagiakan sang istri.
Tentu bukan dengan materi karena Jennifer adalah perempuan kaya raya.
"Kerjanya, bikin istri bahagia, pastinya," ujar Ajun.
Mendengar jawaban Ajun, Jennifer lantas menyebut suaminya berkuping tebal.
Pasalnya, pesinetron 32 tahun itu selalu tahan dengan omongan pedas sang istri.
Ajun pun mengakui dirinya hanya pura-pura tak dengar agar dia tak sakit hati.
"Tapi honestly, sorry ya, Ajun kalau gue bilang emang budeg sih," ujar Jennifer.
"Bukan budeg, pura-pura enggak denger, habis mulut kamu tuhu pedes banget," timpal Ajun.
"Jadi kalau aku dengerin ntar masuk ke hati, jadi pura-pura nggak dengerin aja," lanjutnya.
Membahas soal mulut pedas, lantas Jennifer Jill teringat sosok Nikita Mirzani yang juga terkenal bermulut pedas.