Ia menikah dengan manajernya, Nurdin Rudythia pada Agustus 2000. Ia merupakan istri kedua dari Nurdin.
Dari pernikahannya ini, Nita dikaruniai seorang anak yaitu Sandrina Salsabila.
Namun, kini penyayi dangdut terkenal itu justru mengalami keretakan rumah tangga.
Ia menggugat cerai suaminya setelah lama dipoligami Nurdin Ruditia.
Masih dilansir dari sumber yang sama, Nita Thalia melayangkan gugatan cerai dengan nomor perkara 2005/pdtg/2020/PAJU.
Alasan Nita Thalia gugat cerai suami pun sudah diungkapkan.
"Alasan saya menggugat cerai suami saya karena kita sudah tidak ada kecocokan lagi. Saya tegaskan sekali bukan karena poligami atau status istri kedua," kata Nita Thalia dalam video wawancara dengan awak media, seperti yang dimuat kanal Youtube Cumicumi pada 14 Oktober 2020.
Ia pun mengutarakan, penyebab gugat cerai dan keretakan rumah tangganya karena merasa tidak cocok dan kerap cekcok.
"Ketidakcocokan dan banyak percekcokan," kata Nita Thalia.
Ia mengaku, selama ini kerap memendam masalah rumah tangganya agar tak tercium orang lain. Namun, kini ia sudah tak bisa bertahan lagi.
"Banyak ketidakcocokan antara kami berdua dan saya berusaha menutupi semua ini dari keluarga, teman-teman, dan teman-teman media semuanya supaya tidak tercium," ujarnya.