Ada Ketakutan
Hal ini seperti yang diungkapkan salah seorang tetangganya seperti yang terlihat di laman YouTube Surya Citra Televisi (SCTV), pada Selasa, (15/12/2020).
"Belum pulang orangnya. Biasanya kalau ada juga nggak mau keluar, takut salah katanya," ungkap Tini, tetangga kontrakan Nadya.
Tak hanya itu, Tini juga mengaku Nadya biasa keluar di pagi hari dan kembali pada malam hari.
"Kalau pergi pagi pulang malam, kadang-kadang nggak pulang," imbuhnya.
Tini juga mengaku tetangganya itu jarang keluar dan memilih untuk menunggu waktu melahirkan buah cintanya.
"Jarang keluar, katanya di sini mau istirahat. Katanya nanti kalau udah lahiran baru mau terbuka," ungkap Tini lagi.
Selain itu, ada ketakutan di diri istri Rizki D Academy.
"Kalau sekarang (keluar/berbaur) nggak bisa. Takut salah bicara gitu," pungkasnya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.