Jennifer Dunn Gigit Jari, Sarita Mukti Pamer Kebersamaan Bareng Faisal Harris Sampai Tak Berhenti Tersenyum! Warganet : Wow Keren Bun!

By Gustia, Jumat, 25 Desember 2020 | 16:30 WIB
Jennifer Dunn angkat bicara Faisal Harris yang masih menemui sang mantan istri dan anaknya (Tribunnews.com)

Duduk di satu meja makan yang sama, mereka terlihat tersenyum ke arah kamera dengan bahagia.

Faisal dan Sarita pun tetap menunjukan ekspresi bahagia dalam perayaan ulang tahun Shafa Harris yang ke-18 ini.

"Keinginannya (Shafa) di setiap ulang tahunnya, agar diadakan makan malam bersama satu keluarga (Semalam)," tulis Sarita dalam caption-nya.

Sikap Sarita ini pun menuai banyak komentar dukungan dan pujian dari netizen.

Baca Juga: Bak Duri dalam Daging, Sarita Ungkap Faisal Harris Masih Minta Hubungan Intim Meski Sudah Digugat Cerai karena Selingkuh!

"Aku happy bgt liat kalian kumpul ... Sehat sehat bund @queen_saritaabdulmukti, met milad anak cantik @shafaharris solehah nya bunda smoga selalu di beri keberkahan rezeki, sehat slalu dan smua cita2 nya tercapai," tulis @tyasoctaviani.

"Bahagia selalu bunda dan anak anak," sambung @santosoirma48.

"Ya Allah bunda Sarita.. sekuat itu...seikhlas itu...sehat2 selalu bunda..semoga mendapat jalan terbaik untuk bahagia dunia akhirat," timpal @intan_selfiana_saputri.

"Wow keren bun... Menghilangkan ego demi kebahagian buah hati itu luar biasa... Bunda akan melakukan apapun demi kebahagian anaknya...semoga bahagia selalu...selamat hari ibu bunda @queen_saritaabdulmukti," komentar @tan3yana.

Shafa Pernah Merasakan Apa Yang Dirasakan Sang Ibu

Ya, nyatanya Shafa pernah merasakan sakitnya diselingkuhi.

Beberapa waktu lalu hubungannya dengan Bastian Steel harus kandas karena ada pihak ketiga.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.