Resep Buko Pandan Enak, Minuman Dengan Cita Rasa Pandan yang Nikmat

By Robert Christianto, Senin, 25 Januari 2021 | 15:00 WIB
Bikin Keluarga Jadi Lebih Betah Di Rumah Dengan Menghadirkan Resep Buko Pandan yang Segar Ini (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Buko Pandan adalah minuman segar dengan aroma yang begitu menggoda.

Kalau sudah ada Resep Buko Pandan di meja makan, keluarga pasti jadi lebih betah di rumah!

Aroma pandan yang begitu nikmat ditambah potongan puding, membuat Resep Buko Pandan jadi salah satu minuman istimewa yang wajib dicoba!

Baca Juga: Resep Punch Jeruk Selasih Enak, Minuman Dengan Kesegaran yang Ganda

Waktu: 30 Menit

Sajian: 5 porsi

Bahan:400 ml susu evaporasi500 ml air kelapa muda1/2 sendok teh pasta pandan2 buah kelapa muda, keruk memanjang200 gram nata de coco50 gram kental manis putih300 gram es batu

Bahan Puding:600 ml air1/2 bungkus agar-agar bubuk1 sendok teh jeli bubuk50 gram gula pasir1/2 sendok teh pasta pandan

Cara Membuat Buko Pandan:

1. Puding, campurkan air, agar-agar bubuk, jeli bubuk, gulapasir dan pasta pandan.

2. Masak sampai mendidih. Tuang ke dalam loyang kotak. Dinginkan. Potong-potong kotak 1x1 cm. Sisihkan.

3. Aduk rata susu evaporasi, air kelapa muda, pasta pandan, kental manis, dan es batu.

4. Tambahkan potongan puding, kelapa muda, dan nata de coco. Aduk rata. Sajikan selagi dingin.

Baca Juga: Resep Jeli Vanila Buah Campur Enak Dan Segar Ini Pasti Tak Cukup Segelas Saja

Baca Juga: Resep Cup Jeli Melon Enak, Minuman Istimewa yang Lembut Di Mulut

Baca Juga: Resep Es Buah Naga Enak, Minuman Segar Dengan Rasa yang Sudah Pasti Juara

Baca Juga: Resep Jus Mentimun Apel Enak Ini Tak Hanya Menyegarkan, Tapi Juga Menyehatkan

Baca Juga: Resep Es Wedang Capucino Jahe Berempah Enak, Minuman Segar yang Juga Menyehatkan