Resep Sayur Bening Labu Siam Enak, Menu yang Kaya Gizi Untuk Pelengkap Makan Malam

By Dwi, Kamis, 28 Januari 2021 | 17:00 WIB
Resep Sayur Bening Labu Siam, Menu Sederhana yang Bikin Makan Malam Jadi Lebih Seru (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Sayur Bening Labu Siam, menu berkuah sederhana yang rasanya enak banget.

Namun ternyata, Resep Sayur Bening Labu Siam ini cukup bergizi.

Tak perlu pikir panjang lagi, langsung saja hadirkan Resep Sayur Bening Labu Siam untuk lengkapi menu makan malam.

Baca Juga: Resep Sayur Ganemo Enak, Hidangan Bercita Rasa Gurih Khas Manado

Waktu: 20 Menit

Sajian: 8 Porsi

Bahan:1 buah labu siam, dipotong kotak100 gram wortel, dipotong bulat 1/2 cm100 gram tahu cina, dipotong kotak1 tangkai daun seledri, dipotong-potong6 cm temukunci1 lembar daun salam2.000 ml air1 1/2 sendok makan garam2 sendok teh gula pasir

Bumbu Iris:8 butir bawang merah, diiris tipis2 buah cabai merah, diiris miring1 buah tomat, dipotong-potong

Cara Membuat Sayur Bening Labu Siam:

1. Rebus air, temukunci, dan daun salam sampai mendidih. Masukkan bumbu iris. Biarkan sampai layu.

2. Tambahkan labu siam, wortel, garam, dan gula. Biarkan matang.

3. Masukkan daun seledri. Biarkan sebentar lalu angkat.

Baca Juga: Resep Sayur Bayam Tumis Enak, Menu Sederhana yang Pas Untuk Lengkapi Makan Malam

Baca Juga: Resep Capcay Sayur Enak, Menu Berbahan Sayur yang Pasti Digemari Keluarga

Baca Juga: Resep Nugget Bayam Tahu Enak, Cara Tepat Mengolah Sayur Agar Disantap Si Kecil

Baca Juga: Resep Sayur Kangkung Kuah Merah Enak Ini Kunci Agar Keluarga Suka Makan Sayur

Baca Juga: Suami Terang-Terangan Sudah Selingkuh, Artis Cantik Ini Sekarang Harus Jualan Sayur Demi Anak Bisa Makan