Resep Keripik Tempe Bawang Pedas Enak, Menu Pelengkap yang Bikin Santap Siang Jadi Lebih Meriah

By Dwi, Senin, 1 Februari 2021 | 10:00 WIB
Resep Keripik Tempe Bawang Pedas, Menu Pelengkap Renyah yang Bikin Nagih (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Keripik Tempe Bawang Pedas, menu pelengkap renyah yang tak boleh dilewatkan di meja makan.

Ditambah lagi rasanya yang pedas dan gurih, bikin kita jadi sulit berhenti menyantap Resep Keripik Tempe Bawang Pedas ini.

Supaya tidak penasaran lagi dengan Resep Keripik Tempe Bawang Pedas yang enak ini, langsung saja hadirkan hidangan renyah berikut.

Baca Juga: Resep Tempe Goreng Daun Mengkudu Enak, Menu Pelengkap Renyah Dengan Tampilan yang Berbeda 

Waktu: 30 Menit

Sajian: 345 Gram

Bahan:400 gram tempe, diiris tipis lebar 6x41500 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Pelapis:200 gram tepung beras50 gram maizena7 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya, diiris halus250 ml air

Bumbu Halus:5 siung bawang putih3 buah cabai merah keriting1 sendok teh ketumbar bubuk1 cm kencur1/2 sendok makan garam1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan Taburan (aduk rata):1 sendok teh bawang putih bubuk2 sendok teh cabai bubuk1/2 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk

Cara Membuat Keripik Tempe Bawang Pedas:

1. Pelapis, aduk rata tepung beras, maizena, daun jeruk, dan bumbu halus. Tuang air sedikit-sedikit sambil diaduk sampai rata.

2. Celupkan tempe satu per satu ke dalam campuran tepung beras.

3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kering. Tiriskan.

4. Tambahkan bahan taburan. Aduk rata.

Baca Juga: Resep Pecek Tempe Enak Ini Bikin Keluarga Jadi Lebih Lahap Menyantap Tempe

Baca Juga: Resep Kering Tempe Teri Jengki Enak, Menu Anti Gagal yang Layak Untuk Dihidangkan

Baca Juga: Pantas Renyah Walau Disimpan Lama, Begini Trik Menggoreng Tempe Supaya Renyah dan Rasanya Awet, Cara Memotong Jadi Kunci

Baca Juga: Resep Tempe Bulat Goreng Tepung Enak Ini Tetap Spesial Meskipun Digoreng Dadakan

Baca Juga: Terbongkar Trik Rahasia Pedagang Angkringan Goreng Tempe Mendoan, Pantas Tetap Empuk Walau Sudah Dingin