Resep Nasi Goreng Wafel Enak, Sajian Spesial Untuk Pagi Hari yang Bikin Keluarga Happy

By Dwi, Kamis, 4 Februari 2021 | 20:00 WIB
Resep Nasi Goreng Wafel, Menu Unik Untuk Sarapan Esok Hari (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng Wafel bisa jadi sarapan yang cukup menarik besok pagi.

Soalnya, Resep Nasi Goreng Wafel ini disajikan dengan tampilan yang sangat unik.

Kalau ingin momen sarapan besok jadi lebih seru, segera contek Resep Nasi Goreng Wafel ini.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Selimut Enak, Menu Sarapan Nikmat Dengan Tampilan yang Lucu 

Waktu: 30 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan Nasi Goreng:700 gram nasi putih100 gram udang kupas2 siung bawang putih, dicincang halus1 buah wortel, dipotong kotak kecil2 sendok makan saus tomat2 sendok teh kecap ikan1/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 batang daun bawang, iris halus2 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Wafel:4 butir telur kocok lepas100 gram keju cepat leleh2 lembar daging asap, iris halus

Cara Membuat Nasi Goreng Wafel:

1. Nasi goreng, panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna.

2. Masukkan wortel. Aduk sampai setengah layu.

3. Masukkan nasi, saus tomat, kecap ikan, garam, merica bubuk dan daun bawang. Aduk sampai matang. Sisihkan.

4. Campur dua piring nasi goreng dengan telur yang sudah dikocok lepas.

5. Tuang beberapa sendok makan di dalam cetakan wafel bulat.

6. Tutup cetakan. Biarkan beberapa saat. Angkat.

7. Potong 4 bagian.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kornet Enak, Hidangan Mudah yang Tak Pernah Bosan Disantap

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kencur Enak, Sajian Istimewa Untuk Menyambut Hari

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Ikan Asin Enak, Menu Sarapan Spesial yang Bikin Keluarga Tercengang

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Keluak Enak, Kreasi Menu Sarapan Unik, yang Pastinya Mudah Dibuat

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Bayam Gulung Enak, Pilih Menu Ini Saja Kalau Bingung Mau Masak Apa Besok