Dulu Ditinggal Cerai Istri saat Divonis Kanker, Aldi Taher Kini Harus Jualan Mi Ayam Pinggir Jalan Setelah Tak Laku Di TV

By Raka, Jumat, 29 Januari 2021 | 11:40 WIB
Aldi Taher kini jualan mi ayam (instagram.com/alditaher.official)

SajianSedap.com - Nasib malang sempat dirasakan oleh Aldi Taher.

Usai divonis kanker, ia juga harus menghadapi perceraian dengan sang istri.

Bahkan setelah divonis kanker, ia juga tak kunjung lagi muncul di layara kaca.

Mencoba terjun dalam dunia politik pun tak juga membuahkan hasil.

Kini ia harus berjualan mi ayam demi dapur tetap ngebul.

Perceraian Aldi dan sang istri memang cukup mengejutkan publik.

Pasalnya, Georgia secara mengejutkan menggugat cerai sang suami.

Baca Juga: Warteg Gang Mangga in Glodok, West Jakarta, It's the Foods That Make People Loyal

Baca Juga: Warung Wardani at Transpark Bintaro, a Lovely Balinese Restaurant in a Modest Setting

Belum diketahui secara pasti apakah penyebab Georgia menggugat cerai sang suami disaat kondisi Aldi sedang tak baik.

Gugatan cerai tersebut telah didaftarkan pada tanggal 1 November 2017 lalu.

Atas keputusan tersebut pada Kamis (2/11/2017), Aldi Taher melalui akun Instagramnya mencurahkan kepiluan hatinya.

Baca Juga: Bak Dapat Ilham Usai Masuk Penjara, Artis Cantik ini Alami Nasib Tak Terduga! Hidupnya 14 Tahun Mendekam di Bui Bikin Banjir Air Mata

Aldi mengaku jika dirinya tak menyangka jika sang istri akan menggugat cerai dirinya.

Tentu disaat membutuhkan banyak dukungan dan kasih sayang di masa-masa sulitnya ini, Aldi merasa sedih.

Aldi Taher dan Georgia Aisyah

Ia hanya meminta yang terbaik bagi rumah tangganya.

Kini ia hanya ingin fokus untuk kesehatannya dan membahagiakan kedua anaknya.

Tak ingin stress karena perceraian mempengaruhi kondisinya yang mulai stabil, Aldi Taher akhirnya menerima gugatan cerai sang istri.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 

Pasangan Aldi Taher dan Georgia Aisyah resmi diputus cerai pada 14 Januari 2018 lalu.

Namun dikabarkan Ia sempat meminta rujuk kembali.

Dari Jualan Mi Ayam Kini Jadi CEO

Sosok tampan Aldy Taher sepertinya sulit untuk dilupakan.

Banyak membintangi berbagai film, bintang iklan dan juga sinetron, mantan suami Dewi Perssik ini kini dalam kondisi yang kurang baik.

Baca Juga: Sulap Rumah Mewahnya Jadi Warung, Begini Nasib Katering Muzdalifah yang Harganya Sempat Disebut Tak Masuk Akal

Setelah rumah tangganya hancur, karirnya di dunia hiburan juga tidak semulus dulu lagi.

Hal inilah yang menyebabkan bintang di sinetron ‘Jodoh Wasiat Bapak’ ini mencoba mencari jalan lain agar dapat menstabilkan ekonominya.

Dimulai dari berjualan Mi Ayam, Parfum, sampai dengan sate Taichan di pinggir jalan semua pernah dilakoninya.

Menurut Aldy tidak ada kata malu ataupun gengsi untuk melakoni apapun pekerjaan selama halal.

Aldi Taher dan kedai mi ayamnya

Diantara semua bisnis yang dijalaninya, sepertinya bisnis parfum lah yang paling sukses.

Terbukti, Aldi jadi CEO bisnis parfumnya, lo!

Ia diminta langsung oleh founder dari parfum GWE Internasional, R Tubagus Wijaya menjadi CEO dan Aldi menanam saham 51 persen.

"Jujur saya bingung mau ngapain setelah kemo. Akhirnya Tubagus datang, qodarullah," kata Aldi Taher yang ditemui di sela-sela acara launcing dan pemberian rekor MURI Parfum GWE International di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, akhir pekan lalu dilansir dari Tribun News.

 

"Saya merasa terhormat, Insya Allah saya akan menjalankan tugas saya sebaik-baiknya. Insya Allah lancar dan berkah," tambahnya.

Baca Juga: Putuskan Hengkang dari OVJ, Begini Nasib Azis Gagap Sekarang, Sebut Makan Hati karena Harus Korbankan Hal ini, 'Kalo Mau Bicara ke Belakang..'

Aldi menganggap menerima tawaran Tubagus lantaran dirinya tak mau memperkaya diri. Ia ingin mencoba membangun usaha dan hasilnya untuk menambah pahala yang akan menjadikan modal di akhirat nanti.

"Rencananya penghasilan dari penjualan akan di wakafkan. Nah itu uang membuat Aldi semangat menjalani perusahaan ini," ucapnya.

Aldi itu ingin mengajak para pembeli parfum GWE International sama-sama menyumbang rezekinya kepada yang membutuhkan.

Parfum tersebut menggunakan teknologi terbaru persona V.4.0, setiap parfum diracik dengan riset dari nama lengkap, tanggal lahir, jenis kelamin, dan golongan darah.

Sehingga menghasilkan varian wangi parfum yang berbeda untuk setiap penggunanya.

Baca Juga: Sempat Ngetop Lalu Menghilang, Aktris Sinetron 'TOP' Ini Punya Nasib Tak Terduga! Terungkap Caranya Cari Sesuap Nasi

Parfum ini memiliki beberapa varian jenis, silver dengan daya tahan 7 jam, gold dengan daya tahan 12 jam, platinum dengan daya tahan selama 15 jam, dan diamond dengan daya tahan 24 jam. Serta parfum GUE Classic for Her & Him.

"GWE kita produksi dengan GWE classic, teknologi yang berkembang jadi perbedaan kita, kita ada 12 golongan darah," kata Tubagus Wijaya.

Di malam yang sama, parfum GWE International juga mendapatkan tiga penghargaan rekor Muri, ialah Perusahaan Parfum pertama yang Melayani Pemesanan Berdasarkan Karakter Kepribadian Pelanggan, Penghargaan kepada founder, dan penghargaan untuk brand parfum itu sendiri.

"Doakan saja ke depannya memecahkan rekor dunia," ungkap Tubagus Wijaya. 

Atas kesuksesannya ini, Raffi Ahmad pun sampai mengunggah berita tentang Aldi di IG Story miliknya.

Kita doakan saja semoga bisnis Aldi bisa terus maju dan sukses, ya!

Unggahan Raffi Ahmad tentang bisnis Aldi Taher