Resep Brownies Kacang Enak, Camilan Lembut Untuk Meriahkan Momen Valentine Kali Ini

By Dwi, Selasa, 9 Februari 2021 | 13:00 WIB
Resep Brownies Kacang, Camilan Spesial Untuk Merayakan Momen Valentine Di Rumah (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Brownies Kacang, camilan lembut dan manis yang tak boleh dilewatkan saat merayakan momen valentine bersama keluarga.

Untuk membuat Resep Brownies Kacang ini pun tak perlu teknis khusus.

Yuk, langsung saja contek Resep Brownies Kacang dan segera hadirkan sebagai camilan istimewa.

Baca Juga: Tips Pasti Jadi Bikin Brownies Pakai Teflon, Dijamin Lembut dan Sukses Layaknya Buatan Bakery, Lo!

Waktu: 60 Menit

Sajian: 12 Potong

Bahan:100 gram margarin100 gram cokelat masak pekat, dipotong-potong100 gram selai kacang2 butir telur100 gram gula pasir40 gram tepung terigu protein sedang25 gram cokelat bubuk1/4 sendok teh baking powder

Bahan Taburan:75 gram kacang tanah sangrai, dicincang kasar

Cara Membuat Brownies Kacang:

1. Panaskan margarin. Matikan api. Tambahkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai larut. Tambahkan selai kacang. Sisihkan dan biarkan mengental.

2. Kocok telur dan gula pasir 2 menit sampai rata.

3. Masukkan campuran margarin sedikit-sedikit sambil dikocok rata.

4. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan dikocok perlahan. Masukkan kacang. Aduk rata.

5. Tuang di dalam loyang pai lonjong yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Tabur kacang tanah di atasnya.

6. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 30 menit sampai matang.

Baca Juga: Resep Brownies Cup Ice Cream Enak, Kreasi Brownies Ala Cafe Mewah

Baca Juga: Resep Brownis Gulung Kacang Enak, Kreasi Brownies Lezat Untuk Kudapan Saat Kumpul Keluarga

Baca Juga: BERITA POPULER : Rahasia Pedagang Bikin Nasi Kuning Magicom Sampai Cara Bikin Brownies Kukus Cokelat Amanda

Baca Juga: Bakery Bongkar Cara Bikin Brownies Kukus Cokelat Amanda yang Lembut Banget! Tinggal Cemplung Pasti Sukses Kalau Tahu Trik Ini

Baca Juga: Resep Brownies Klasik Enak Ini Bisa Dibuat Dengan 5 Langkah Mudah Berikut