Suami Diambil Wanita Lain, Sarita Dapatkan Peringatan Keras Dari Shania Karena Ingin Menikah Lagi, 'Buntutnya Banyak'

By Marcel Mariana, Sabtu, 6 Februari 2021 | 09:40 WIB
Sarita Abdul Mukti bisa menikah lagi asalkan penuhi syarat ini dari sang anak (Instagram.com / @queen_saritaabdulmukti dan Tribunnews.com)

Syarat Untuk Sarita Abdul Mukti

Hal ini diungkapan Sarita Abdul Mukti di acara Bareng Boy yang diunggah di Youtube TRANS 7 OFFICIAL, Senin (30/09/2019).

Bersama anak pertamanya, Shania Salsabila, Sarita terang-terangan menyinggung soal pernikahan.

"Gagal nikah dua kali kan bun? takut nggak sih untuk masuk ke pernikahan lagi?" tanya Boy William.

Baca Juga: Bak Jilat Ludah Sendiri, Jennifer Dunn Pernah Dianggap Wanita Murahan Oleh Faisal Harris dan Malah Memberikan Pujian Manis Pada Sarita

Baca Juga: Tidak Heran Faisal Harris Bisa Santai Cerai dari Sarita, Artis ini Bocorkan Perlakuan Manis Jennifer Dunn yang Jauh dari Kesan Pelakor

"Enggak sih, karena nggak semua orang jahat, nggak semua laki-laki nggak baik," jawab Sarita tenang.

Menurutnya, disakiti mantan suami hanyalah bagian dari masa lalunya yang saat itu masih kurang beruntung soal hubungan.

Sarita mengatakan dirinya tak ingin trauma dan berlarut dalam duka meski rumah tangganya pernah hancur gara-gara pelakor.