Padahal Cuma Ganti Kebiasaan Minum Kopi dengan Air Rebusan Jahe di Pagi Hari, Wanita ini Syok dengan Perubahan pada Tubuhnya

By Ulfa, Rabu, 10 Februari 2021 | 08:20 WIB
Ini ternyata manfaatnya minum air rebusan jahe di pagi hari (Kolase freepik.com)

Padahal Cuma Ganti Kebiasaan Minum Kopidengan Air Rebusan Jahe di Pagi Hari, Wanita ini Syok dengan Perubahan pada Tubuhnya

SajianSedap.com - Coba deh mulai sekarang ganti minum kopi dengan air rebusan jahe di pagi hari.

Karena air rebusan jahe memiliki manfaat tak terduga untuk tubuh, lho!

Khasiat minum air rebusan dari rempah-rempah ini pun dibuktikan oleh wanita ini.

Gak percaya?

Baca Juga: Engga Cuma Bikin Badan Langsing, Minum Air Rebusan Ubi Jalar Juga Bisa Berikan Manfaat Ini untuk Tubuh Anda

Siapa yang suka minum kopi di pagi hari?

Kopi sepertinya sudah masuk menjadi gaya hidup oleh beberapa orang.

Seperti wanita ini yang sangat menikmati meminum kopi setiap harinya.

Namun, minuman kesukaannya pada kopi mulai berubah ketika kuliah ia mulai merasakan efek negatif kopi.

Baca Juga: Jangan Diremehkan! Ternyata Cuma 10 Menit Rendam Rambut di Air Rebusan Mi Instan Bisa Berikan Manfaat Luar Biasa, Cobain Sekarang!

Manfaat Minum Air Rebusan Jahe Setiap Pagi

Ya, hal ini ternyata pernah dirasakan oleh Brittany Natale, seorang wanita kontributor situs popsugar.com

Kafein dalam kopi membuatnya gelisah, cemas, dan tidak fokus jika ia meminumnya dalam keadaan perut kosong.

Oleh karena itu, Brittany pun mulai merasa perlu melakukan perubahan dengan cepat untuk mengganti kopi dengan minuman jahe.

Ganti minuman setiap paginya dengan air jahe, wanita ini alami efek yang luar biasa

Tanpa diduga, setelah mengonsumsi jahe Brittany sangat merasakan manfaat luar biasa, seperti mengutip dari Nakita.Id:

Baca Juga: Lebih Manjur dari Obat! Minum Air Rebusan Jagung Setiap Hari Bisa Bawa Perubahan Luar Biasa pada Tubuh, Begini Kata Ahli

Baca Juga: Coba Rutin Minum Air Rebusan Ketumbar, Rasakan Perubahannya Pada Tubuh Hanya dalam Hitungan Jam

1. Meningkatkan Energi

"Jahe memberi saya energi yang sama dengan yang saya rasakan saat minum kopi,

tetapi itu tidak membuat saya cemas dan tidak nyaman," ungkapnya.

Kini Brittany selalu membuat jahe sendiri, atau membelinya di toko makanan kesehatan untuk menambah semangat di pagi hari.

2. Sistem Kekebalan Tubuh yang Lebih Kuat

Jahe bersifat anti-inflamasi, yang diketahui dapat menenangkan otot yang sakit bahkan membantu melawan infeksi.

Brittany merasakan, bahwa pileknya berkurang saat minum jahe setiap hari.

Bahkan tidak lagi merasakan sesuatu yang tidak enak pada badannya ketika musim berubah.

"Saya mengalami banyak sakit perut dan kembung saat minum kopi, dan itu sesuatu yang selalu ada dari rutinitas harian saya," tulisnya.

Baca Juga: Padahal Cuma Minum Air Rebusan Kelapa, Seorang Pria Kaget Setelah Temukan Hal Mengejutkan ini Pada Tubuhnya

Namun ketika Brittany mulai mengonsumsi jahe, kini ia tidak lagi merasakan perut kembung dan rasa tidak nyaman lainnya.

Ia mengatakan, jahe bermanfaat untuk membantu pencernaan dan meredakan mual.

3. Tidur Jadi Lebih Baik

Menurut Brittany, kopi dapat membuat jadwal tidur tidak menentu bahkan ketika mengonsumsinya di sore hari.

Baca Juga: Disarankan Kemenkes RI, Minum Air Rebusan Lengkuas Ampuh Usir 3 Penyakit Ini, No. 2 Jadi Incaran Ibu-Ibu!

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

"Tetapi setelah berhenti minum kopi sepenuhnya, saya perhatikan bahwa saya bisa tertidur lebih cepat dan tidur lebih lama.

Saya tidak lagi begadang sampai jam 2 pagi pada hari kerja, yang membuat saya tidak segar dan pusing keesokan paginya," paparnya.

Namun ada beberapa efek negatif yang perlu diperhatikan saat kita mengonsumsi minuman jahe.

Ketika jahe dikonsumsi dalam jumlah berlebih itu menyebabkan kelebihan produksi asam dalam tubuh.

Tubuh terlalu asam akan menyebabkan menyebabkan kelelahan, sakit kepala, masalah sinus, dan lain sebagainya.

Sehingga, Anda tetap harus menjaga porsi konsumsi minuman jahe, ya!

Baca Juga: Sering Dibuang-buang, Rutin Minum Air Rebusan Kulit Bawang Bombay Ternyata Bisa Buat Tubuh Rasakan Perubahan Menakjubkan ini!

Baca Juga: Jarang Ada yang Tahu, Cuma Rebus Batang Serai Selama 10 Menit Lalu Minum Airnya Bisa Berikan Manfaat Luar Biasa, Cobain Sekarang!