Bak Kacang Lupa Kulit, Asisten Raffi Ahmad Mendadak Beri Sindiran Keras Pada Sang Bos Karena Hal Ini

By Gusthia Sasky T, Sabtu, 13 Februari 2021 | 17:10 WIB
Merry ART Raffi ahmad yang memiliki gaji fantastis per bulan (Instagram.com/ @merryraffiahmad )

Diusia yang sudah sangat matang ini, Merry kembali mengutarakan niatnya untuk mencari istri.

Namun, ia juga kepikiran untuk membeli rumah baru, sehingga bingung mana yang harus didahulukan.

"Di ulang tahun ini perubahan lebih baik, lebih macho, ke depannya cepat punya istri. Sebelum punya istri harus punya rumah dulu," ucap Merry dalam vlog yang tayang di akun YouTube Rans Entertainment, Rabu (20/5/2020).

Mendengar ucapan sang asisten Raffi pun menimpali dengan sebuah solusi.

Solusi yang ditawarkan Raffi tak lain adalah ia akan memberi Merry rumah.

Tapi dengan satu syarat, yakni keinginan Merry yang satu lagi harus terwujud dulu.

"Makanya kalau lu nikah hadiahnya gue kasih rumah," ujar Raffi.

Merry terkejut dengan pernyataan Raffi Ahmad.

Hanya saja, Merry mengaku tak ingin menikah tapi hanya ingin dapat rumah saja.

Raffi lantas menegaskan bahwa Marry harus menikah terlebih dahulu.

Merry pun berjanji apabila benar Raffi Ahmad memberikannya rumah akan ia jaga baik-baik.

"Ya enggak mungkin lah (dijual), kalau masih di sini mah ya enggak lah. Saya juga menghargai pemberian orang lain, merawat menjaga," ucap Merry.

Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul, Akui Masih Tak Puas Meski Disebut Sudah Digaji Rp 20 Juta Sebulan jadi Asisten Raffi Ahmad, Merry Rela Koar-koar Bikin Ribut Demi Naik Gaji: Belum Dinaikkin Gajiku Sama Bos

Baca Juga: Padahal Dapat Gaji Fantastis, Merry Justru Bongkar Aib Nagita Slavina yang Selama Ini Dipendam, Rahasia Dapur Terbongkar!