SajianSedap.com - Semua pasti tak asing dengan sosok Soimah.
Soimah tak hanya sekedar juri dalam beragam acara dangdut di layar kaca.
Soimah juga disebut salah satu pesinden terkaya di Indonesia.
Hal ini bisa langsung dilihat dalam hunian Soimah yang begitu mewah.
Soimah juga memiliki bayaran yang cukup tinggi dalam suara.
Namun, kekayaan Soimah justru bertolak belakang dengan sang mertua.
Bahkan semua pasti terkejut dengan isi dapur dari mertua Soimah.
Baca Juga: Warteg Gang Mangga in Glodok, West Jakarta, It's the Foods That Make People Loyal
Baca Juga: Warung Wardani at Transpark Bintaro, a Lovely Balinese Restaurant in a Modest Setting
Jadi Bikin Warganet Salah Fokus
Saat tampil di televisi, tidak jarang Soimah berakting sombong dan jadi orang kaya.
Tidak lupa dengan gaya bicara khasnya yang selalu bisa menghibur semua orang.
Namun saat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina main ke rumah mereka, yang terlihat tidak demikian.
Mereka tinggal di perumahan biasa yang tidak begitu mewah.
Bahkan ruang tamu mereka tidak terpisah sekat apapun dengan dapur.
Meski begitu, mereka punya benda seharga Rp 300 juta yang dipajang di ruang tamu.
Tidak tanggung-tanggung, benda tersebut ada dua, lo!
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Ya, benda itu adalah motor merek Vespa milik suaminya, Koko.
Eits, tapi walau di Jakarta rumah mereka tidak besar, tapi rumah yang berada di Jogjakarta jauh lebih besar, lo!
Rumah itu berhias dengan ukiran khas Jawa dan sangat luas.
Saking luasnya, Ia punya halaman belakang yang juga terdapat dapur kecil dan meja makan, lo!
Dengan segala kekayaannya itu, warganet dibuat bingung dengan tampilan rumah mertuanya.
Bagaimana tidak?
Dapurnya masih sangat jadul!
Perabotannya pun sudah usang dengan rak piring kayu.
Hal itu terlihat saat Soimah mengunggah foto mertuanya yang bergaya di dapur.
Ia menyertakan caption 'Bapake sopo sik nggantheng ngacung,.....Mr.Supardal mbahne anak2ku gaes.'
Di belakang mertuanya, terlihat jelas perabotan dapur yang berantakan.
Dindingnya pun terlihat sudah mulai kusam.
Hal ini tak ayal langsung membuat banyak warganet salah fokus.
Bukan komentar negatif, banyak warganet yang berkata kalau mereka malah bernostalgia dengan bentuk dapur seperti ini.
Rak piring yang terbuat dari kayu tersebut memang sudah jadi ciri khas dapur di rumah Jawa pada zaman dulu.
Ada juga piring seng berwarna putih dengan hiasan bunga yang membuat banyak orang salah fokus.
Seperti akun @kharia772 'Rak piringnya bikin aku kangen pulkam'
Ada juga akun @giyomie_12605 'Ya Allah bigroundnya kok koyok dapure mamakku,alami ndeso ngono mae'
Kemudian akun @lida_idda91 'Salpok sama rak piring nya mae @showimah Rak jadul bgtz mae....d kmpgku dlu jg bgtu rak piringnya'