Kentang memiliki kandungan pemutih ringan yang bisa membantu mencerahkan kulit.
Kandungan antioksidan di dalam kentang juga bisa memberi efek menenangkan dan peremajaan kulit.
Setidaknya ada lima cara penggunaan kentang yang bisa kamu manfaatkan untuk mencerahkan ketiak.
Baca Juga: Resep Kroket Kentang Tuna Pedas Enak Ini Bikin Siapapun Ingin Mencobanya
Baca Juga: Resep Kering Kentang Sambal Rujak Enak, Hidangan Bercita Rasa Nikmat Untuk Pelengkap Makan Siang
1. Kentang dan madu
Madu dianggap sebagai pelembap alami yang bisa membantu menghidrasi kulit dan membunuh bakteri.
Kupas kulit kentang dan ambil esktraknya.
Kemudian, campurkan dua sendok makan jus atau air kentang tersebut dengan satu sendok makan madu murni.
Aplikasikan campuran tersebut pada permukaan ketiak lalu diamkan selama 20 menit.