Bukan Cuma Gisel yang Selingkuh, Gading Marten Juga Akui Dosa Masa Lalunya hingga Minta Pengampunan pada Mantan Istri

By Marcel Mariana, Selasa, 23 Februari 2021 | 10:25 WIB
Gading Marten juga miliki masa lalu yang membuatnya meminta maaf pada Gisella Anastasia
Gading Marten juga miliki masa lalu yang membuatnya meminta maaf pada Gisella Anastasia (Tribun Timur - Tribunnews.com)

Perceraian Gading Marten dan Gisella Anastasia

Gading Marten akhirnya blak-blakkan ungkap perceraiannya dengan Gisella Anastasia.

"Awalnya memang terasa oh gue oke, tapi kemudian tetap ada perasaan yang berubah. Tapi ya harus oke, hidup berjalan terus, kita harus segera bangkit. Hidup cuma sekali, sekarang gimana fokus kerja, bahagiakan Gempi dan masih banyak saudara yang lain juga," ujar Gading Marten di kanal Youtube Melaney Ricardo, Kamis (4/4/2019).

"Kemarin itu (perceraian) jadi pembelajaran yang sangat baik untuk mendewasakan gue, dan sekarang gue baik-baik saja," sambungnya.

Di tengah perjuangannya untuk bangkit, Gading berusaha menanamkan dalam dirinya bahwa hidup harus selalu bahagia.

Baca Juga: Disebut Sebagai Sosok yang Terlalu Baik, Ternyata Gading Marten Pernah Lakukan Hal Tak Terduga saat Pacaran

Baca Juga: Sampai Berkata Kasar Saat Gempi Panggil Pria Lain 'Daddy', Gading Marten Juga Tunjukkan Ekspresi Tak Biasa Saat Nama Wijin Disinggung

"Nikmati hari ini sebagaimana ini hari terakhir. Hidup cuma sekali, sekarang gimana fokus kerja, bahagiakan Gempi dan masih banyak saudara yang lain juga," ujarnya.

"Kemarin itu (perceraian) jadi pembelajaran yang sangat baik untuk mendewasakan gue, dan sekarang gue baik-baik saja," sambungnya.

Lebih lanjut, Gading mengungkapkan 'dosa' penyesalan pada mantan istrinya itu.

"Gue bilang ke Gisel waktu itu, 'Maaf aku gak bisa menyelesaikan apa yang sudah aku mulai," kata Gading.