5. Memakai peralatan sesuai waktu
Peralatan rumah tangga tertentu dapat mengeluarkan banyak panas.
Sehingga, sebisa mungkin hindari pemakaiannya pada hari-hari yang hangat.
Peralatan seperti mesin pencuci piring, mesin cuci, pengering, dan oven, cenderung menyala dalam jangka waktu tertentu, yang dapat meningkatkan suhu di rumah secara signifikan.
Manfaat Meletakan Tanaman Di Dalam Rumah
Nyatanya tanaman tak hanya bermanfaat untuk membuat ruangan menjadi lebih dingin saja loh.
Sebab ada empat manfaat lain dari meletakan tanaman di dalam rumah.
Dilansir dari Grid.id, ada baiknya menaruh beberapa tanaman di dalam rumah.
Hal ini akan membantu menyegarkan udara di dalam rumah Anda.
Di samping manfaat tersebut, masih ada beberapa manfaat lainnya loh.
Dilansir Grid.ID dari boldksy, inilah manfaat yang akan Anda dapatkan saat meletakkan tanaman di dalam rumah.
1. Tanaman Indoor Akan Meningkatkan Konsentrasi Oksigen di Udara
Tanaman memerlukan karbondioksida dan menghasilkan oksigen untuk proses fotosintesis.
Oleh sebab itu sangat bagus menempatkan satu jenis tanaman di dalam suatu ruangan.