Jangan Di Kulkas! Begini Cara Menyimpan Tempe Sisa agar Tidak Gampang Busuk dan Bau

By Raka, Jumat, 26 Februari 2021 | 15:25 WIB
Tips menyimpan tempe agar tidak bau tanpa perlu kulkas (Freepik)

Meski disimpan di dalam wadah tertutup, ada kemungkinan tempe menjadi berair.

Untuk itu, lebih baik jangan menyimpan tempe di kulkas lebih dari 2 hari.

Air yang mengenai tempe bisa membuat tempe jadi cepat busuk.

4. Letakkan garam di sampingnya

Tempe sebenarnya juga bisa disimpan dalam suhu ruang.

Tapi ada syaratnya.

Sama seperti menyimpan di kulkas, tempe harus disimpan di dalam wadah tertutup.

Selain itu, tambahkan juga garam di sekitar tempe untuk mencegah pembusukan pada tempe.

Soalnya, garam punya sifat menghambat kerja ragi pada tempe.

Nah, sekarang kita bisa menyimpan sisa tempe dengan aman tanpa takut akan membusuk.

Selamat mencoba di rumah Sase lovers.

Baca Juga: Pantas Tempe Goreng Pedagang Gorengan Tidak Gampang Keras, Campuran Tepung ini Rahasianya