Gak Perlu Lagi Beli Di Luar, Terungkap Rahasia Cara Membuat Ayam Goreng Ala McDonald yangSuper Enak

By Gusthia Sasky T, Sabtu, 27 Februari 2021 | 16:30 WIB
Resep Ayam Goreng Tepung Kari yang Renyah Dan Nikmat Ini Sayang Banget Kalau Sampai Tidak Disajikan (Sajian Sedap)

Sementara untuk bahan adonan kering yang perlu dipersiapkan yaitu baking soda, tepung terigu, tepung maizena, bawang putih bubuk, garam halus, dan kaldu bubuk instan rasa ayam.

Kalau semua bahan sudah siap, selanjutnya Anda bisa ikuti langkah di bawah ini untuk mendapatkan ayam goreng tepung ala Mcd.

1. Siapkan wadah untuk membuat adonan cair. Campur tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk, soda kue, lada, dan garam. Aduk sampai rata.

2. Tambahkan kuning telur dan tuang air secara berkala sembari aduk adonan sampai rata. Sisihkan.

3. Selanjutnya membuat adonan kering. Siapkan wadah lagi, masukkan tepung terigu, tepung maizena, baking soda, kaldu bubuk instan rasa ayam, bawang putih bubuk, dan garam halus. Campur hingga rata. Sisihkan.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Ternyata Ada Cara Membuat Rumah Dingin Tanpa AC! Nomor Tiga Paling Mudah dan Murah

4. Pada wadah lain, campur lada dan garam lalu balurkan pada ayam yang telah dipotong.

5. Balurkan ayam ke adonan kering hingga merata, kemudian celupkan ke adonan cair. Setelah itu, masukkan lagi ke adonan kering sembari tekan-tekan ayam.

6. Celupkan ke dalam air es. Lalu ulangi sekali lagi proses ayam dibalur adonan basah dan adonan kering.

7. Goreng ayam ke dalam minyak yang banyak dan panas. Goreng sampai matang dengan tanda warna ayam kuning kecoklatan dan teksturnya kering.

8. Angkat dan tiriskan. Ayam goreng renyah dan lezat ala McD pun siap disajikan.

Jangan Mencuci Ayam

Tanpa kita sadari setelah membeli ayam sering kali kita mencucinya.

Namun, siapa sangka ternyata mencuci ayam malah bisa berbahaya loh.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.