Menurut Teddy Syach, Rina Gunawan sudah menderita sakit sejak dua minggu lalu.
Setelah mendapat perawatan di rumah, Rina Gunawan kemudian dibawa ke rumah sakit.
Rina Gunawan dirawat di Ruang ICU selama 10 hari terakhir sebelum meninggal dunia.
"Sakitnya sudah dua minggu lalu karena ada penyakit bawaan. Lebih dari 10 hari dirawat di rumah sakit, lalu masuk ruang ICU," kata Teddy Syach.
Sebelum meninggal dunia, Rina Gunawan diketahui sempat mengalami sesak napas.
Selain asma, Rina Gunawan diketahui memiliki radang paru-paru.
Jenazah Rina Gunawan dimakamkam di TPU Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (3/3/2021) pagi ini.
Belakangan beredar tudingan bahwa Rina Gunawan meninggal dunia karena pengaruh diet ketat yang dijalaninya.
Namun Teddy Syach mengaku tidak tahu apakah ada pengaruh diet ketat yang dijalani Rina Gunawan hingga menghembuskan napas terakhir.