Resep Thai Tea Tarik Enak Ini Kesegarannya Terbayang Terus Di Lidah

By Robert Christianto, Minggu, 28 Maret 2021 | 15:00 WIB
Resep Thai Tea Tarik, Minuman Segar yang Layak Disajikan Saat Akhir Pekan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Thai Tea Tarik ini cukup spesial karena dibuat dengan cara yang sedikit berbeda.

Hal ini membuat Resep Thai Tea Tarik jadi memiliki rasa yang lebih nikmat dan segar, sehingga layak banget disajikan saat akhir pekan.

Tertarik untuk menghadirkan Resep Thai Tea Tarik sebagai minuman saat akhir pekan?

Baca Juga: Resep Es Setup Aneka Buah Enak, Minuman Segar Dengan Balutan Aroma Rempah yang Nikmat

Waktu: 45 Menit

Sajian: 6 porsi

Bahan:1 sendok makan thai tea500 ml air1.000 ml susu cair50 gram gula pasir50 gram bubble (boba), rebus sampai lunak500 gram es batu

Cara Membuat Thai Tea Tarik:

1. Rebus air sampai mendidih. Masukkan teh. Diamkan 30 menit hingga berubah warna. Tambahkan gula pasir. Aduk rata. Sisihkan.

2. Tuang susu ke dalam gelas. Tuang teh sambil disaring ke dalam gelas berisi susu. Aduk rata. Tuang sambil ditarik beberapa kali dengan bantuan 2 buah gelas hingga berbusa.

3. Sajikan bersama tambahan bubble dan es.

Baca Juga: Resep Es Timun Madu Lemon Enak, Minuman Pelepas Dahaga yang Rasanya Istimewa

Baca Juga: Resep Es Kelapa Cincau Aroma Moka Enak, Minuman Dengan Kesegaran Unik yang Wajib Dihadirkan

Baca Juga: Resep Sirsak Jeruk Soda Enak, Minuman Segar Untuk Menyambut Makan Malam

Baca Juga: Resep Green Ice Dragon Fruit Enak, Minuman Pelepas Dahaga Saat Cuaca Terik

Baca Juga: Resep Jeli Moka Enak Ini Bikin Bersantai Di Rumah Seperti Di Kafe Mewah