Ogah Sama Perjaka, Artis Cantik ini Ngaku Ingin Cari Duda Gara-gara Trauma Diperlakukan Begini oleh Calon Mertua
SajianSedap.com - Setiap orang pastinya mempunya tipe idaman sendiri dalam memilih pasangan.
Baik itu dari wajah, penampilan hingga watak dari pasangan.
Namun, apa jadinya jika seseorang tak ingin berpacaran hingga nikah dengan seorang perjaka?
Hal tersebut tentu saja sah-sah saja dong?
Cerita ini ternyata dialami oleh salah satu artis cantik ini.
Ia blak-blakan mengaku tak ingin lagi mendapatkan pasangan seorang perjaka!
Artis cantik ini bahkan ingin mencari seorang duda saja sebagai pendamping hidupnya.
Kok bisa ya?
Statement ini ternyata diucapkan oleh artis sekaligus presenter cantik Angela Tee.
Presenter dalam acara 'Uang Kaget' ini sempat mengalami pahitnya gagal menikah.
Ia mengaku trauma karena hal itu.
Gagal Nikah Padahal Sudah Tunangan
Angela Tee mengaku membatalkan niatnya untuk menikah dengan mantan tunangannya, Daniel.
Angela mengaku gagalnya naik ke pelaminan sebab ada orang ketiga dalam hubungannya, yaitu keluarga Daniel sendiri.
Angela mengatakan jika keluarga mantan tunangannya itu terlalu ikut campur urusan hubungannya.
Setelah batal menikah, Angela kini mengaku lebih introspeksi diri untuk menjadi orang yang lebih baik.
"Pasti dong, pasti introspeksi diri itu pasti," kata Angela Tee saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Tendean Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020) lalu.
"Cuma balik lagi, namanya belum jodohnya batal nikah ini udah yang kedua kali yah nggak papa lah."
"Maksudnya saya berdoa juga, mungkin Tuhan melindungi saya dari orang yang kurang baik ataupun saya harus pilih lebih baik," tuturnya.
Angela juga mengatakan jika keluarga Daniel terlalu mempermasalahkan statusnya saat ini.
Metua Permasalahkan Statusnya
"Bisa jadi iya, karena mungkin dulu status saya tidak single," ujar Angela Tee.
Bukan kali pertama gagal menikah, Angela Tee kini mengaku kapok untuk mencari pasangan laki-laki single.
Kini Angela lebih selektif dan pilih mencari pasangan dengan status duda.
"Jadi mungkin saat ini saya agak berpikir mencari orang yang tidak single juga sih, tapi bukan laki orang yah, bukan suami orang," ujarnya.
"Tapi lebih kayak yang statusnya sama, mungkin kalo dulu saya digadang-gadang pernah menikah yah, walaupun tidak ada catatan sipil, tapi tetap orang menilainya itu sebagai janda."
"Mungkin saya pengen cari yang duda biar gak ribet gitu yah, kalo yang single ntar keluarganya ribet," ucap Angela Tee.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Disiksa Suami dan Keluarga
Selain itu, Angela Tee juga diketahui pernah menikah dengan pria dari keluarga yang kaya.
Namun, Angela Tee hidupnya sengsara hingga diusir keluarga sang suami.
Mengutip dari Tribun Lampung, kabar pernikahannya dengan pria yang dikenal kaya raya sempat heboh.
Siapa sangka, artis cantik ini bikin pengakuan mengejutkan disiksa suami dan keluarganya.
Penyanyi yang kini jadi presenter Angela Tee pun menganggap kejadian tersebut sebagai pengalaman paling mengerikan baginya.
“Aku salahnya enggak mencari bibit, bebet, bobot. Enggak mencari tahu dulu keluarganya bagaimana.
Bahkan, artis ini kini mengaku bingung dengan statusnya, apakah janda atau bukan.
7 Icons tempat Angela Tee sempat bergabung, pernah menjelma sebagai salah satu girl band papan atas Tanah Air.
Setelah memutuskan bubar pada 2014, ketujuh personelnya memilih jalur karir masing-masing.
Ada yang berumah tangga, ada yang menekuni bisnis dan ada pula yang mencoba bertahan di dunia hiburan.
Ia pun mengungkap fakta jika dulunya ia sempat akan menikah namun gagal karena ditipu.
Sayangnya dalam hal ini, Angela tak masih tak menjelaskan detail kejadian yang ia alami tersebut.
"Lhoo... aku kira suaminya..." tulis akun @ria.shafira.
"@ria.shafira saya belum punya suami mbaa... dulu jadinya batal nikah jugaa (emoji) ga ada catatan sipilnya... *ketipu maklum masii polos*," ungkap Angela.