"Oh pantesan dia selalu WA aku tengah malem," kata Nita Thalia.
"Maksudnya biar menguatkan," dalih Vicky.
"Tapi kenapa harus tengah malam, telepon enggak diangkat nge WA beberapa kali," lanjut nita Thalia.
Vicky lantas berkelakar bahwa apa yang dilakukannya merupakan sebuah strategi.
"Itu kan strategi 'Eric Cantona' harus malam, kalau siang enggak berjalan," kata Vicky Prasetyo.
"Boleh tanya nggak, tapi jawab jujur. Masih menginginkan aku enggak?" tanya Nita Thalia kemudian.
"Jujur masih menginginkan Nita Thalia apa enggak, ini Kalina mumpung belum nikah juga lo putusin," timpal Raffi Ahmad.
Digeruduk pertanyaan tak terduga, Vicky tak berkutik dan malah memilih berguling di lantai.