Cuma Beri Janji Palsu, Yuni Shara Kasih Reaksi Menohok saat Ditanya Soal Nyanyi Bareng Raffi dan Nagita, 'Gak Jelas!'

By Ulfa, Selasa, 23 Maret 2021 | 14:40 WIB
Rencana kolaborasi nyanyi antara Raffi Ahmad dan Yuni Shara cuma janji palsu? (Instagram.com)

Delapan tahun tak pernah terlihat bersama di kamera, tiba-tiba Raffi Ahmad membuat story dengan Yuni Shara pada, Kamis(5/3/2020) lalu.

Keduanya dipertemukan disebuah acara di salah satu stasiun televisi.

Hal tersebut sontak membuat para netizen heboh!

Apalagi kata-kata yang diucapkan Raffi Ahmad pada janda dua anak itu.

Baca Juga: Terima Nasib Pacaran dengan Berondong, Yuni Shara Sempat Rasakan Hal Pahit ini Ketika Menjalin Hubungan dengan Raffi Ahmad

Rencana Kolaborasi

Story Raffi Ahmad yang buat netizen heboh

Ya, Raffi sempat menyebutkan ingin kolaborasi atau nyanyi bareng dengan Yuni Shara.

Bahkan Raffi Ahmad membawa-bawa nama sang istri pada ucapannya tersebut.

Namun, setelah lama ditunggu publik, hal ini tak terlaksana juga.

Nah, baru-baru ini pun Yuni Shara memberikan reaksi tak terduga soal rencana nyanyi bareng Raffi dan Nagita itu.

Hal ini terlihat dalam sebuah video di channel Youtube TRANS7 OFFICIAL, Selasa (22/3/2021).

Baca Juga: Pantas Yuni Shara Lewat! Raffi Ahmad Ungkap Cuma Nagita yang Bikin Dirinya Panas Dingin 6 Jam Karena Lakukan Ini Saat Pacaran