Terlebih, Aurel Hermansyah kini juga menggeluti dunia tarik suara."Jadi memang secara garis takdir nggak ketemu di jodoh, (tapi) itu sudah jadi legacy juga," ungkap KD."Itu jadi haknya Aurel sama Azriel nanti, misalnya nanti anaknya mau nyanyi lagu Pipinya ya sudah itu sudah haknya," pungkas Krisdayanti.
KD Tak Mau Hal Ini Terjadi pada Amora
Belum lama ini, Krisdayanti blak-blakan soal peringatan Raul Lemos terkait masa depan anak-anak mereka.
Krisdayanti (KD) memang dikenal sebagai diva Indonesia.
Dalam kanal YouTube Jendela Dede Yusuf, Selasa (30/03/2021) sempat merasa menyesal tak bisa dampingi Aurel.
"Memang saya sempat kecolongan ya tak bisa dampingi Aurel. Dampingi les vokal, les piano," jelas KD.
Krisdayanti memang bangga dengan karier Aurel di dunia musik, namun dia ingin karier sang anak tak turun dengan cepat dan lebih menikmati proses jadi penyanyi sesunguhnya.
"Memang lagunya langsung meledak dan viewersnya banyak tapi untuk menjaga diri kita jadi seniman kan harus ada proses. Adakan konser, latihan, terus nyanyi ini itu gitu," tambah KD.