Selalu Jadi Pihak yang Disalahkan Karena Menikah Dengan Puput Nastiti Devi, Ahok Akhirnya Beberkan 2 Alasan Pahit Menceraikan Veronica Tan,'Banyak Orang Tidak Tahu Apa-Apa'
Sajiansedap.com - Ahok dan Veronica Tan memang sudah bercerai lama.
Namun kabar perceraian mereka hingga kini masih menjadi buah bibir loh.
Beredar kabar bahwa Ahok menceraikan Veronica Tan karena sang mantan istri tidak bisa memasak.
Kabar tersebut lalu dibantah oleh Ahok.
Sebab, Ahok ungkap 2 kesalahan dari Veronica Tan yang sebenarnya.
Pada tahun 2016 lalu, Tahan Air dihebohkan dengan kabar mantan Gubernur Jakarta yang menistakan agama.
Akibatnya, Basuki Tjahaja Purnama harus mendekam di penjara selama 2 tahun.
Belum usai namanya menjadi pembicaraan, lagi-lagi Ahok membuat heboh dengan kabar perceraiannya.
Selalu terlihat harmonis, rupanya, Ahok melayangkan surat gugatan cerai kepada istrinya, Veronica Tan.
Banyak kabar yang mengatakan bahwa adanya orang ketiga di dalam pernikahan keduanya.
Namun, juga banyak yang mengatakan kalau Ahok tak suka dengan mantan istri karena tak jago masak.
Siapa sangka, Ahok ungkap 2 kesalahan sebenarnya mengapa dirinya sampai menceraikan Veronica Tan.
Kira-kira apakah kesalahan Veronica Tan?
Ungkap 2 Kesalahan Mantan Istri
Siapa sangka, pasangan yang dulunya selalu terlihat harmonis ini rupanya pernah perang dingin.
Ya, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Veronica Tan harus melalui masa dimana keduanya bertengkar hebat.
Hal tersebut dilansir dari salah satu vlog di channel YouTube milik BTP dengan judul 'BTP Menjawab'.
Dalam vlog itu, akhirnya Ahok mengungkapkan alasan Ia perang dingin dengan sang mantan istri, Veronica Tan.
Ahok mengaku banyak yang mempermasalahkan pernikahannya dengan Puput Nastiti Devi.
Tak hanya pada dirinya, banyak orang juga mencecar dengan berbagai pertanyaan miring kepada sang ibunda.
"Orang di gereja menuduh mama saya 'kok kasih anakmu menikah sama orang jawa?'
Orang Jawa salahnya apa?," ungkap BTP menirukan sang ibunda.
Bukan hanya berhenti disitu saja, sebab, banyak publik yang terus mencecar ibu dari Ahok dengan isu perselingkuhan dari Ahok dengan mantan ajudan Veronica Tan.
"Saya denger anakmu selingkuh ya sama ajudan mantan istri?" ungkap Ahok menirukan pertanyaan miring soal dirinya.
Mendengar pertanyaan itu, Ahok menyebut ibunya memberikan sebuah jawaban yang cerdas.
Baca Juga: Kerap Dituding Pedas Jadi Pelakor, Kesabaran Puput Nastiti Devi Habis Sampai Curhat di Instagram!
"Kalau dia ajudan anak laki-laki saya, saya gak jamin juga lo, anak saya kan laki-laki, sama perempuan bisa kejadian. Saya gak bisa jamin. Tapi ini ajudan istrinya masuknya menjelang 11 Oktober 2016," jawab ibu dari Ahok saat itu.
Tak hanya itu saja, banyak juga kabar yang mengatakan kalau sejak bercerai Ahok dan ketiga anaknya tak memiliki hubungan yang baik.
Namun lagi-lagi membantah, Ahok justru mengungkapkan kalau Ia malah kini tak memiliki hubungan yang baik dengan Veronica Tan.
Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini :
Bukan karena tak jago masak, Ahok ungkap alasan sebenarnya kenapa memutuskan untuk bercerai dengan Veronica Tan.
Ahok mengatakan kalau Ia kecewa dengan dua perlakuan mantan istrinya itu.
Alasan pertama, Ahok kecewa saat Veronica Tan tak mengakui seluruh kesalahannya.
Alasan yang kedua adalah Ahok kecewa kepada ibu dari ketiga anaknya itu karena menyebut diceraikan oleh Ahok lantaran Ahok ingin menikah dengan Puput.
"Kalau dengan mantan istri saya, saya nggak mau kontak karena dia terus kemana-mana masih mengatakan kepada banyak orang tak lakukan apa-apa, saya menceraikan karena ingin menikah sama yang sekarang (Puput)," cerita Ahok di dalam vlog tersebut.
Padahal, sebelumnya banyak kabar yang beredar mengatakan kalau Ahok bercerai karena Veronica Tan tak jago masak.
Diceraikan Karena Veronica Tan Tak Jago Masak
Veronica Tan atau yang akrab disapa Vero ini pernah diisukan tak bisa masak.
Hal itu berawal dari munculnya video yang diunggah oleh channel YouTube Osotv Channel.
Pasca bebas, Ahok memang datang ke rumah Oesman Sapto Odang (OSO) untuk mengembalikan cincin batu sekaligus memperkenalkan Puput.
Ahok pun bercerita kalau Puput sudah mendapat restu dari sang Ibu.
"Mama saya suruh nikah", ujar Ahok.
"Karena mama saya bilang, 'Gini Hok, saya enggak mungkin urus kamu saya udah (umur) 70-an. Mau sampai kapan? Istri kamu itu harusnya pengganti saya, soal masak memasak, bikin kue dan ngurusin kamu", kata Ahok menirukan perkataan sang Ibu.
"Yang dulu kan enggak mau", tambah Ahok lagi.
Nah, dari sinilah isu Vero tak bisa memasak langsung mencuat.
Wanita cantik ini sejak lama memang tidak pernah mengumbar keahliannya di dapur.
Akhirnya, publik jadi bertanya-tanya apakah Vero memang benar tidak bisa memasak.
Namun, isu ini sendiri sudah ditampik oleh adik Ahok, Fifi yang mengatakan kalau Vero bisa memasak.
Entah kebetulan atau bagaimana, putri Ahok dan Vero, Nathania Purnama untuk pertama kalinya mengunggah foto masakan Vero ke Instagram pribadinya @nata.decoco17.
Nampak semangkuk sup ayam bening tersaji di atas meja makan kayu.
Nathania pun menulis caption “comfort food by mama”, disertai dengan emoticon love.
Puput Singgung Ahok yang Suka Marah di Rumah
Meski biasa bungkam, siapa sangka baru-baru ini Puput Nastiti Devi mendadak membongkar rahasia dapur rumah tangganya dengan mantan suami Veronica Tan.
Tak hanya itu, Puput bahkan membeberkan momen saat Ahok sedang marah di rumah.
Seperti diketahui, selama ini Ahok memang dikenal memiliki sifat tegas dan ceplas-ceplos kepada para bawahannya.
Hal itu terbongkar kala Puput datang dalam acara Rumpi yang tayang dalam Youtube Trans TV Official pada (12/01/2021).
Dalam unggahan itu, Feni Rose selaku pembawa acara awalnya menyebut bahwa di matanya, Ahok adalah sosok yang tegas dan memiliki nilai-nilai yang dipegang kuat.
Oleh karena itu, ia pun penasaran dengan penyebab Ahok bila sedang marah di rumah.
"Pak Ahok itukan orangnya tegas punya value yang kuat juga, biasanya pak Ahok tu kalau lagi marah tuh karena apa sih biasanya ?" tanya sang presenter kepada Puput Nastiti Devi.
Puput Singgung Ahok yang Suka Marah di Rumah
Meski biasa bungkam, siapa sangka baru-baru ini Puput Nastiti Devi mendadak membongkar rahasia dapur rumah tangganya dengan mantan suami Veronica Tan.
Tak hanya itu, Puput bahkan membeberkan momen saat Ahok sedang marah di rumah.
Seperti diketahui, selama ini Ahok memang dikenal memiliki sifat tegas dan ceplas-ceplos kepada para bawahannya.
Hal itu terbongkar kala Puput datang dalam acara Rumpi yang tayang dalam Youtube Trans TV Official pada (12/01/2021).
Dalam unggahan itu, Feni Rose selaku pembawa acara awalnya menyebut bahwa di matanya, Ahok adalah sosok yang tegas dan memiliki nilai-nilai yang dipegang kuat.
Oleh karena itu, ia pun penasaran dengan penyebab Ahok bila sedang marah di rumah.
"Pak Ahok itukan orangnya tegas punya value yang kuat juga, biasanya pak Ahok tu kalau lagi marah tuh karena apa sih biasanya ?" tanya sang presenter kepada Puput Nastiti Devi.
Tak menutupi, mantan ajudan Veronica Tan itu menyebut bahwa Ahok biasa marah saat melihat rumah berantakan.
Bukan tanpa sebab, hal itu karena ayah Yosafat Abimanyu Purnama tersebut menurut Puput adalah sosok yang sangat rapi.
"Bapak biasanya karena rumah berantakan, orangnya rapi sekali, bersih jadi nggak suka rumah berantakan," ujarnya.
Tak hanya itu, diakui Puput, Ahok juga pernah marah kala ada orang yang menurutnya menyebalkan.
Walau begitu, ibunda Yosafat tersebut mengatakan bahwa wajar setiap orang punya salah dan khilaf.
"Terus kadang-kadang namanya manusia kan punya salah ya punya khilaf gitu ya?"
"Ya kadang-kadang suka marah aja sama orang yang suka ngeselin lah kata bapak gitu," ujarnya
Tak hanya itu di akhir keterangannya, Puput juga menyebut bahwa suaminya adalah seorang yang disiplin dan pekerja keras.
"Kayaknya pacenya cepet kan ya, karena kerjanya cepet," tanya Feni Rose.
"Iya orangnya disiplin banget, kerja keras banget," pungkas Puput seraya tersenyum semringah.