Mulai Sekarang Jangan Lagi Campur Bahan ini dengan Madu, Bukannya Sehat Malah Rugi Besar

By Gusthia Sasky T, Jumat, 9 April 2021 | 09:25 WIB
Mulai Sekarang Jangan Lagi Campur Bahan Ini dengan Madu, Sebab Khasiat Baiknya Bakal Hilang Begitu Saja! (Freepik.com)

Tak hanya bisa melembutkan dan mencerahkan kulit saja, madu juga memiliki banyak manfaat lain untuk kecantikan kulit kita.

Dikutip dari byrdie.com, setidaknya ada 5 manfaat madu untuk kulit wajah kita.

1. Membersihkan pori-pori

Pori-pori yang tersumbat oleh bakteri dan kotoran, dapat menjadi penyebab timbulnya jerawat di permukaan wajah.

Sehinggaa madu yang bersifat anti-bakterial, bisa Anda pakai untuk membersihkan pori-pori tersumbat.

Baca Juga: Jadi Camilan Pagi Hotman Paris, Terungkap Manfaat Madu Akasia, Madu Unggulan nan 'Kontroversial'

Cukup gunakan sedikit madu alami, dan tambahkan dengan air untuk menciptakan face wash yang bisa membersihkan pori-pori.

2. Mengobati jerawat

Tak hanya bersifat anti-bakteri, madu juga diketahui memiliki sifat anti-fungal atau anti-jamur.

Sehingga tak heran jika madu sering digunakan oleh banyak orang sebagai pembersih wajah atau sekadar ditempelkan pada jerawat.

Beberapa orang mengobati jerawat mereka, dengan mendiamkan madu alami tanpa campuran apapun di atas jerawat mereka.