Ricky Memilih untuk Berhijrah
Beberapa waktu lalu Ricky menceritakan perjalanan dirinya saat memilih untuk berhijrah.
Dilansir dari Grid.id, artis Ricky Harun kini sering menjadi pembicara dalam acara kajian islam.
Lelaki berusia 32 tahun ini memang akhirnya memilih untuk berhijrah setelah berkecimpung di dunia hiburan selama belasan tahun.
"Di entertaint itu mulainya tahun 2004, sampai sekarang 2019, udah 15 tahun. Waktu itu SMA kelas 3, awal karir, syuting sampai akhirnya nikah dan mendapatkan suatu hidayah," cerita Ricky Harun saat ditemui Grid.ID di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (27/10/2019).
Sebelum hijrah, Ricky Harun mengaku kehidupannya baik-baik saja tanpa kendala.
Kendati demikian, Ricky Harun merasa ada hal yang kurang dalam hidupnya.
"Awalnya kita sama orang islam tapi belum menjalani kan syariat dengan bener, solat kadang ingat kadang lupa. Punya istri anak tapi nggak bisa menjalankan kewajiban seperti orangtua atau suami, tapi nggak sesuai syariat. Ada hal yang buat keluarga nggak nyaman," ungkap Ricky Harun.
"Saya bahagia, bahagia sih bahagia, tapi biasa aja, itu sampai pada akhirnya saya jadi saya suami aja, gini-gini aja nggak ada sesuatu buat keluarga," lanjutnya.