Ramalannya Jarang Meleset, Mbak You Ternyata Pernah Sebut Pernikahan Stefan William dan Celine Evangelista Bakal Bermasalah, ‘Runyam..’

By Gusthia Sasky T, Jumat, 7 Mei 2021 | 18:10 WIB
Penerawangannya Tak Meleset! Mbak You Ternyata Pernah Blak-Blakan Sebut Jika Pernikahan Stefan William dan Celine Evangelista akan Bermasalah ‘Runyam Rumah Tangganya’ (aset grid)

"Lu tetap ingin mempertahankan?" tanya Melaney.

"Ya pasti lah," kata Celine.

Di tengah peliknya masalah ia berharap rumah tangganya bisa kembali baik-baik saja.

"Apapun yang terjadi gue berserah kepada Tuhan aja," ucapnya.

Meski tak mengungkapkan secara gamblang upaya yang telah dilakukannya, Celine yakin upaya tersebut akan berbuah manis.

Baca Juga: Terawangannya 9 Bulan Lalu Terbukti Tepat, Rumah Baim Wong Jadi Bukti Ramalan Mbak You Soal Orang Kepercayaan Jadi Kenyataan

"Gue akan lakuin, gue pertahanin dengan berdoa juga, hasilnya gue pasrah ke Tuhan," tutur Celine.

"Moga hasil yang terbaik ya Celine, mudahan Stefan denger ya," kata Antonius Rovy.

Soal perceraian dari kalangan artis, Celine tak ingin memvonis dan terlalu berkomentar soal itu.

"Gue gak terpaku dengan misalnya cerai itu gak baik atau gimana, pokoknya apa yang membuat gue bahagia itu yang terbaik," ucap Celine yang sebelumnya pernah menikah dan bercerai dengan Dirly Idol.