SajianSedap.com - Kecoak menjadi hewan yang menjijikan bagi banyak orang.
Meskipun rumah sudah dibersikan, kecoak masih saja selalu ada berkeliaran.
Habitat kecoak yang hidup di tempat lembab dan gelap menjadikan sela-sela di rumah kita menjadi sasarannya.
Selain menjijikan, kecoak juga bisa membawa penyakit dari tubuhnya.
Apabila kecoak sudah menghinggapi makanan yang kita makan, kita pasti bisa kena dampaknya!
Bukan cuma tampilannya yang menjijikan, kecoak juga punya aroma yang sangat mengganggu.
Lalu, gimana jadinya kalau kita berpapasan dengan kecoak?
Hal reflek yang dilakukan sudah pasti berteriak lalu membunuhnya, kan?