SajianSedap.com - Rumah tangga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah kini tengah jadi sorotan.
Terutama saat Aurel Hermansyah mengumumkan alami keguguran anak pertamanya dengan Atta Halilintar.
Namun, berita duka tersebut justru dijadikan konten Atta Halilintar di tengah kesedihan oleh Aurel Hermansyah.
Warganet sudah mulai curiga sejak Atta Halilintar sudah ngotot membelikan Aurel Hermansyah testpack yang cukup banyak padahal pernikahan keduanya baru seumur jagung.
Ditambah lagi, kabar duka tersebut juga kembali dijadikan oleh mertua Aurel yang tak lain adalah orang tua dari Atta Halilintar.
Baca Juga: Warung Wardani at Transpark Bintaro, a Lovely Balinese Restaurant in a Modest Setting
Sontak saja warganet semakin memberikan beragam reaksi kepada pasangan yang menikah pada 3 April 2021 lalu tersebut.
Sebelum menikah, banyak drama yang melingkupi Atta dan Aurel.
Terutama saat Aurel nyaris membatalkan pernikahan saat tahu tabiat asli dari Atta.
Alasan Batal Nikahi Atta
Hal itu disampaikan Aurel Hermansyah kepada YouTuber muda Gritte Agatha.
Selain kerena pertimbangan pandemi, kondisi keluarga Atta Halilintar juga belum memungkinkan.
Oleh karena itu, Aurel Hermansyah harus sedikit lebih bersabar untuk menjadi istri seorang Atta Halilintar.
"Kita tuh sempat waktu sebelum pandemi, kita udah sempat mikir 'Apa kita akad dulu ya? Karena waktu itu kan lagi lockdown," curhat Aurel dikutip TribunWow.com, Jumat (16/10/2020).
"Itu udah sempat hampir mau akad nikah, cuma kita pikir kan keluarganya Atta enggak ada di sini," tutur Aurel.
Tak hanya itu, pernikahan putri Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu sempat terpikir untuk dilaksanakan secara virtual.
Namun, karena dirasa kurang 'afdol', Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar memutuskan untuk tidak terlalu memaksakan.
"Kalau misal mau video call atau Zoom itu enggak berasa kayak ada. Sedangkan kita maunya satu untuk selamanya. Penginnya ada keluarga lengkap."
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
"Jadi mungkin memang jalannya ya udah tahun depan, lagi pula kalau kita paksain enggak bagus," bebernya.
Jadi Baru Tahu Tabiat Atta Halilintar
Sebagai sesama anak sulung, Aurel dan Atta menjadi anak pertama yang akan menikah di keluarganya.
Gritte pun sadar bahwa keluarga keduanya pasti ingin menggelar pernikahan secara besar-besaran untuk pertama kalinya.
Hal itu pun dibenarkan oleh Aurel Hermansyah yang ingin menikah dengan konsep yang mewah.
"Lagipula dari keluarganya Aurel sama Atta ini pertama kali nikahin anak, jadi sayang banget kalau cuma gitu doang," komentar Gritte.
"Betul, anak pertama pasti namanya orangtua, anak pertama itu pasti penginnya yang wow," sahut Aurel.
"Apalagi papaku udah umur 50, kita enggak ada yang tahu umur, aku takut juga. Jadi, ya udahlah, sabar aja dulu," ujarnya.
Meski demikian, tertundanya pernikahan keduanya membuat Aurel Hermansyah mengambil hikmahnya.
Dengan adanya pandemi, Aurel dan Atta justru masih diberi waktu untuk belajar memahami satu sama lain lebih dalam.
Aurel Hermansyah kini merasa lebih tahu seperti apa Atta Halilintar sesungguhnya.
"Jadi dengan adanya corona ini juga memberi banyak pelajaran," ungkap Aurel Hermansyah.
"Tadinya kan udah pengin buru-buru nikah nih, nah di buru-buru nikah itu kita nggak tahu sifat pasangan kita."
"Sering bareng, kerja bareng, jadi kan makin lama kelihatan tuh, yang tadinya aku pikir Atta begini, ternyata begini."
"Cuma menurut aku nggak ada yang negatif banget enggak sih," pungkas Aurel Hermansyah.
Tapi pada akhirnya Atta dan Aurel resmi menikah pada awal bulan April 2021 lalu.